Jakarta, CNN Indonesia --
FIFA menetapkan skuat final sudah harus diserahkan setiap peserta 10 hari jelang
Piala Dunia 2018 dimulai pada 14 Juni.
Itu artinya batas akhir pendaftaran 23 pemain untuk turnamen empat tahunan di Rusia nanti adalah pada Senin (4/6).
Dikutip dari
Sefutbol, FIFA mengumumkan batas penyerahan nama-nama pemain yang akan disertakan ke Piala Dunia 2018 yakni 500 hari jelang hari H.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebanyak 35 nama sementara harus dimasukkan pada 14 Mei 2018. Sedangkan daftar final nama pemain yang akan tampil di Piala Dunia 2018 diserahkan pada 4 Juni.
Sementara media asal Spanyol,
AS, menyebut satu-satunya kondisi yang bisa mengubah daftar terakhir susunan skuat atau 23 nama pemain hanyalah cedera.
 Timnas Mesir belum mengumumkan 23 nama yang dibawa ke Piala Dunia 2018. (REUTERS/Amr Abdallah Dalsh) |
Setiap pelatih tim peserta Piala Dunia diperbolehkan memanggil pemain baru untuk menggantikan yang cedera dalam 24 jam sebelum
kick-off Piala Dunia 2018.
Perubahan itu juga harus disertai analisis medis yang independen, yang bisa menguatkan alasan cedera tersebut.
Pada Senin, tercatat ada tiga tim perserta Piala Dunia 2018 yang mengumumkan skuat final. Ketiganya adalah Denmark, Nigeria, dan tuan rumah Rusia.
Ketiga tim tersebut menyusul sebagian besar peserta lain yang sudah menyerahkan 23 nama. Namun, 23 nama itu masih memiliki kemungkinan berubah hingga batas akhir pada 4 Juni.
Sedangkan tim-tim yang belum memangkas jumlah pemain-pemainnya hingga 23 nama adalah: Iran, Mesir, Peru, Kroasia, Swiss, dan Meksiko.
 Vincent Kompany terancam gagal tampil di Piala Dunia 2018 karena cedera pangkal paha. (REUTERS/Peter Nicholls) |
Belgia sudah mengumumkan 23 pemain sejak 21 Mei, tetapi kemungkinan melakukan perubahan seiring cedera yang dialami kapten tim Vincent Kompany.
Bek Manchester City itu terancam gagal tampil di Piala Dunia 2018 usai cedera pangkal paha dalam laga pemanasan melawan Portugal, Sabtu (2/6).
Di skuat Denmark, nama striker Nicklas Bendtner terdepak karena cedera paha saat bermain untuk klubnya Rosenborg satu pekan sebelum bergabung dengan timnas Denmark.
(bac)