Barcelona Cetak Rekor Pendapatan Rp15 Triliun

Surya Sumirat | CNN Indonesia
Selasa, 17 Jul 2018 17:25 WIB
Klub raksasa La Liga Barcelona mengumumkan rekor pendapatan klub sebesar €914 atau setara dengan Rp15,3 triliun pada musim 2017/2018.
Barcelona meraih gelar juara Liga Spanyol dan Copa Del Rey pada musim lalu. (REUTERS/Albert Gea)
Jakarta, CNN Indonesia -- Klub raksasa La Liga Barcelona mengumumkan rekor pendapatan klub sebesar €914 atau setara dengan Rp15,3 triliun pada musim 2017/2018.

Angka itu merupakan pemasukan tertinggi di dunia sepak bola pada musim lalu. Media asal Spanyol, Sport, menilai belum pernah ada perusahaan olahraga yang melampaui angka €900 juta dalam satu musim.

Salah satu faktor pendapatan besar Barcelona pada musim lalu itu adalah rekor dunia penjualan Neymar ke Paris Saint-Germain di musim panas 2017/2018 sebesar €222 juta. Namun, pengeluaran Barcelona untuk pembelian pemain pada musim lalu juga tidak sedikit.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tim asuhan Ernesto Valverde itu membelanjakan uang dalam jumlah yang besar untuk membeli Ousmane Dembela dari Borussia Dortmund dan Philippe Coutinho dari Liverpool pada bursa transfer Januari dengan total harga mencapai €265 juta.

"Laba operasi [musim lalu] sebesar €32 juta, sedangkan laba bersih setelah pajak €13 juta," tulis Barcelona melalui situs resmi.

Kepergian Neymar ke PSG menguntungkan Barcelona.Kepergian Neymar ke PSG menguntungkan Barcelona. (REUTERS/Christian Hartmann)
Menurut Sport sejak 2010, kecuali pada 2011 setelah penjualan Zlatan Ibrahimovic, Barcelona selalu menutup akun mereka dengan warna hitam. Namun, dengan pendapatan yang positif pada musim lalu, Barcelona pun menargetkan angka yang fantastis untuk pendapatan di musim depan.

"Dewan menilai keseimbangan akhir tahun ini cukup positif, dan ini sejalan dengan Rencana Strategis Klub untuk mencapai €1.000 juta untuk pendapatan pada 2021," Barcelona menambahkan.

Barcelona Cetak Rekor Pendapatan Rp15 Triliun
Target tersebut bisa realistis untuk juara bertahan La Liga itu mengingat Valverde hanya membutuhkan beberapa pemain untuk mengisi beberapa posisi yang kosong, terutama di sektor gelandang setelah kehilangan Andres Iniesta.

Sejauh ini Barcelona sudah mendatangkan bek Clement Lenglet dari Sevilla dan gelandang Arthur dari Gremio. Perburuan pemain Barcelona belum berakhir mengingat N'Golo Kante dan Willian masih dicoba untuk didatangkan ke Camp Nou. (bac)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER