Live Streaming Madura United vs PSM di Piala Indonesia

CNN Indonesia
Minggu, 07 Jul 2019 14:45 WIB
Live streaming Madura United vs PSM Makassar pada duel semifinal Piala Indonesia di Stadion Gelora Ratu Pamelingan akan berlangsung Minggu (7/7) sore ini.
Live streaming Madura United vs PSM Makassar. (ANTARA FOTO/Abriawan Abhe/ws)
Jakarta, CNN Indonesia -- Live streaming Madura United vs PSM Makassar pada duel penentuan semifinal Piala Indonesia di Stadion Gelora Ratu Pamelingan akan berlangsung Minggu (7/7) sore ini.

Laga dua tim besar Liga 1 itu akan dimulai pukul 15.30 WIB. PSM Makassar belum benar-benar aman menghadapi Madura United. Pada leg pertama di Stadion Andi Mattalatta, Juku Eja menang 1-0 atas lawannya tersebut.

Gol tunggal PSM saat mengalahkan Madura United pada leg pertama dicetak Zulham Zamrun.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Madura United minimal harus menang 2-0 atas PSM untuk bisa lolos. Laskar Sape Kerrab bakal memaksimalkan laga kandang mereka.

Madura United saat menghadapi Persebaya. (Madura United saat menghadapi Persebaya. (Foto: ANTARA FOTO/Moch Asim/)
Live streaming Madura United vs PSM pada leg kedua semifinal Piala Indonesia 2019 bisa disaksikan melalui situs resmi RCTI mulai pukul 15.30 WIB.

Madura United juga akan menurunkan skuat terbaik mereka menghadapi PSM. Dejan optimistis timnya akan mampu membalikkan keadaan.

"Peluang masih terbuka lebar. Kami hanya tertinggal 1 gol. Kami harus balas di rumah Minggu nanti. Ini akan menjadi pertandingan yang panas dan menguji mental kematangan tim. Siapa yang siap, ia yang akan lolos," ungkap Dejan dikutip dari situs resmi klub.

Gelandang Madura United Guntur Ariyadi juga percaya diri timnya mampu lolos ke final dengan menyingkirkan PSM pada laga semifinal yang bisa disaksikan melalui live streaming di situs RCTI atau Metube tersebut.

Live Streaming Madura United vs PSM di Piala Indonesia
"Saya sudah lama bergabung dengan Madura United, sudah sejak tahun 2016. Seingat saya, PSM Makassar beum pernah imbang di sini, apalagi menang. Mereka juga sulit cetak gol ke Madura. Kami semangat dengan rekor itu dan akan dilanjutkan untuk pertandingan Minggu nanti," ujar Guntur.

Live streaming Madura United vs PSM
(bac/har)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER