Jakarta, CNN Indonesia -- Kualifikasi Formula One (
F1) di Sirkuit Internasional Suzuka terancam ditunda akibat pergerakan angin topan super yang bakal melanda Jepang.
Badai topan bernama Hagibis diprediksi akan menerpa daerah Suzuka, Selatan Pulau Honshu, Jepang pada Sabtu (12/10). Tepat di hari tersebut, kualifikasi F1 akan digelar.
Para petinggi F1 terus melakukan pemantauan kondisi cuaca di Jepang, khususnya Suzuka yang menjadi venue gelaran jet darat paling bergengsi di dunia tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Semua upaya terus dilakukan untuk mengurangi potensi jadwal F1 terganggu [karena potensi topan Hagibis]."
"Bagaimana pun, keselamatan para penggemar, para kontestan, dan semua orang yang ada di sirkuit tetap menjadi prioritas," demikian keterangan dari pihak F1 dikutip dari
Formula 1.
 Ilustrasi MotoGP Singapura. (AP Photo/Lim Yong Teck) |
Pihak F1 sampai berita ini diturunkan belum memastikan untuk menggelar kualifikasi pada Sabtu (12/10) atau menundanya karena masih terus memantai informasi terbaru soal topan Hagibis.
Pihak F1 juga menyerahkan sepenuhnya kepada otoritas Jepang terkait rekomendasi untuk melanjutkan kualifikasi atau menundanya. Keputusan tersebut baru akan dipastikan pada Jumat (11/10).
[Gambas:Video CNN]Bukan hanya dari F1, pihak Federasi Automobil Internasional (FIA) selaku induk dari F1 juga menyatakan terus memantau situasi terkait jadwal F1 Jepang dan potensi topan Hagibis.
Potensi kerusakan yang akan ditimbulkan topan Hagibis disebut bisa menjadi yang terparah pada tahun ini. Sebelumnya, sejumlah laga di Piala Dunia Rugbi juga diundur gara-gara badai tersebut.
Jika tidak ada peringatan dari otoritas Negeri Sakura, kualifikasi hampir dipastikan akan digelar pada Sabtu (12/10) pukul 12.00 waktu setempat atau pukul 10.00 WIB.
(bac/jun)