Van Dijk soal Kritikan: Orang-orang Selalu Cari Hal Negatif

CNN Indonesia
Kamis, 05 Mar 2020 13:22 WIB
Virgil van Dijk merespons kritikan yang didapat pemain asal Belanda itu usai Liverpool dikalahkan Chelsea di Piala FA.
Bek Liverpool Virgil van Dijk tidak peduli dengan kritikan. (AP Photo/Jon Super)
Jakarta, CNN Indonesia -- Bek Liverpool Virgil van Dijk merespons kritikan yang didapat pemain asal Belanda itu usai dikalahkan Chelsea pada babak 16 besar Piala FA di Stadion Stamford Bridge, Selasa (3/3).

Liverpool dipastikan gagal merebut treble musim ini setelah tersingkir dari Piala FA. Tim asuhan Jurgen Klopp itu kini tinggal memiliki peluang untuk merebut gelar Premier League dan Liga Champions.

Van Dijk mendapat kritikan tajam usai Liverpool dikalahkan Chelsea. Pasalnya, lini pertahanan Liverpool rapuh dalam empat pertandingan terakhir dengan kebobolan delapan gol.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Van Dijk menanggapi kritikan dengan santai. Mantan bek termahal di dunia itu mengaku tidak peduli dengan kritikan yang ada dan hanya fokus menjalani sisa musim yang krusial bersama Liverpool.

Penampilan Virgil van Dijk bersama Liverpool dikritik.Penampilan Virgil van Dijk bersama Liverpool dikritik. (AP Photo/Jon Super)
"Liverpool hanya juara Liga Inggris? Apa? Hanya? Ini terlihat sangat kecil bukan? Kami juga juara Piala Super Eropa dan Piala Dunia Antarklub," ujar Van Dijk dikutip dari SB Nation.

Van Dijk soal Kritikan: Orang-orang Selalu Cari Hal Negatif
"Dalam hidup akan ada orang-orang yang tidak pernah puas. Mereka selalu mencari hal negatif dalam kehidupan. Itu realita. Antara Anda memikirkan hal-hal negatif seperti ini atau fokus pada hal-hal bagus, saya jelas akan fokus ke hal-hal fokus," sambung Van Dijk.

Van Dijk juga tidak khawatir dengan kondisi Liverpool yang belakangan menurun. The Reds menelan tiga kekalahan dalam empat pertandingan terakhir di semua kompetisi. Selanjutnya Liverpool akan menghadapi Bournemouth di Liga Inggris dan Atletico Madrid pada leg kedua 16 besar Liga Champions.

"Kami dalam kondisi sangat bagus. Kami semakin dekat dengan target yang kami ingin capai. Kami akan melakukan dan menikmatinya," ucap Van Dijk.

[Gambas:Video CNN] (har/ptr)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER