Marquez Tolak Rp2,3 Triliun untuk Adu Pukul Lawan Pacquiao

CNN Indonesia
Selasa, 21 Apr 2020 12:37 WIB
Referee Kenny Bayless (C) holds back Juan Manuel Marquez (R) as Manny Pacquiao (L) lies face down on the mat after being knocked out by Juan Manuel Marquez on December 8, 2012, at the MGM Grand Garden in Las Vegas, Nevada.  AFP PHOTO / John Gurzinski (Photo by JOHN GURZINSKI / AFP)
Juan Manuel Marquez membuat Manny Pacquiao tersungkur di 2012. (AFP/JOHN GURZINSKI)
Jakarta, CNN Indonesia -- Juan Manuel Marquez memilih menolak tawaran US$150 juta dollar alias Rp2,3 Triliun untuk bertarung melawan Manny Pacquiao.

Marquez tanpa ragu menyatakan ia sudah tak berminat lagi untuk bertinju setelah pensiun pada 2014.

"Tidak pernah [kembali]. Ketika orang-orang Pacquiao berkata untuk menggelar duel kelima dengan bayaran US$150 juta, saya berkata cukup, tidak ada lagi. Saya sudah pensiun dan tidak akan kembali," ujar Marquez seperti dikutip dari World Boxing News.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Mungkin saya tertarik bermain basket atau sepak bola? Keduanya adalah olahraga yang berbeda dan selalu saya hormati," kata petinju yang pernah kalah dari Chris John itu melanjutkan.

Marquez Tolak Rp2,3 Triliun untuk Adu Pukul Lawan PacquiaoJuan Manuel Marquez menang KO atas Manny Pacquiao. (AP Photo/John Locher)
Marquez vs Pacquiao merupakan duel klasik yang pernah ada dalam sejarah tinju. Setelah tiga pertarungan awal berakhir dengan satu hasil imbang dan dua kemenangan angka untuk Pacquiao yang layak diperdebatkan, Marquez berhasil memukul KO Pacquiao di pertemuan keempat.

Pacquiao selalu menganggap Juan Manuel Marquez sebagai salah satu lawan terberat yang pernah ia hadapi dalam kariernya. Berbeda dengan Marquez, Pacquiao masih aktif bertinju hingga kini, di tengah-tengah kesibukannya sebagai politikus.
Marquez Tolak Rp2,3 Triliun untuk Adu Pukul Lawan Pacquiao


Pacquiao terakhir kali bertarung pada pertengahan tahun lalu dan sempat berencana naik ring di pertengahan tahun ini sebelum pandemi Corona terjadi. Pacquiao kini tengah disibukkan dalam penanganan virus corona di Filipina. (ptr/bac)


[Gambas:Video CNN]
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER