MotoGP Prancis: Rins Janji Bantu Mir Jegal Quartararo

CNN Indonesia
Jumat, 09 Okt 2020 12:14 WIB
Alex Rins akan membantu Joan Mir menjegal Fabio Quartararo dalam perburuan gelar juara MotoGP 2020 jelang MotoGP Prancis.
Alex Rins akan bantu Joan Mir jegal Fabio Quartararo. (AP/Joan Monfort)
Jakarta, CNN Indonesia --

Pembalap Suzuki Alex Rins akan membantu rekan setimnya Joan Mir menjegal Fabio Quartararo dalam perburuan gelar juara MotoGP 2020 jelang MotoGP Prancis di Sirkuit Bugatti, Minggu (11/10).

Joan Mir dan Fabio Quartararo merupakan dua kandidat juara MotoGP musim ini. Keduanya menempati posisi dua besar di klasemen sementara pembalap MotoGP 2020.

Quartararo berada di puncak klasemen dengan 108 poin, sedangkan Mir membuntuti di belakangan dengan 100 poin. Melihat rekannya memiliki peluang juara, Alex Rins menyatakan siap membantu Mir meraih kesuksesan terbesar dalam kariernya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ya tentu saja [membantu Mir]. Jika saya tidak memiliki kesempatan memenangi MotoGP, tentu saya akan berusaha membantu Joan," ujar Rins dikutip dari Motosan.

Menurut Alex Rins membantu sesama rekan setim juara menjadi hal lumrah. Sebelum bersama Joan Mir, Alex Rins lebih dahulu membantu adik kandung Marc Marquez, Alex Marquez, juara Moto3 2014.

[Gambas:Video CNN]

"Itu [membantu rekan setim] adalah sesuatu yang sudah saya lakukan di Honda di Moto3 dengan Alex Marquez," tutur Rins.

"Jika Anda ingin membuat tim naik ke puncak, dan Anda tidak lagi memiliki kesempatan memenangi kejuaraan, tentu Anda harus membantu rekan setim Anda," kata pembalap asal Catalunya itu menambahkan.

Banner Live Streaming MotoGP 2020

Sementara itu, Valentino Rossi juga sempat memberikan respons soal kemungkinan membantu Fabio Quartararo juara MotoGP musim ini.

"Masalahnya Quartararo bukan rekan satu tim saya, jadi saya tidak menunggu perintah tim. Tapi kita akan lihat nanti, kita akan lihat," ujar Rossi dikutip dari Motorsport.

Live streaming MotoGP Prancis 2020 dapat disaksikan di CNNIndonesia.com, dan siaran langsung balapan dapat ditonton di Trans7.

(sry/har)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER