Davis Usai Lakers Juara: Bryant Pasti Bangga Melihat Kami

CNN Indonesia
Senin, 12 Okt 2020 17:30 WIB
Power forward LA Lakers Anthony Davis mempersembahkan gelar NBA 2020 kepada mendiang Kobe Bryant.
Anthony Davis mempersembahkan gelar NBA 2020 kepada Kobe Bryant. (AP/John Raoux)
Jakarta, CNN Indonesia --

Power forward LA Lakers Anthony Davis mempersembahkan gelar NBA 2020 kepada mendiang Kobe Bryant. Davis mengaku Bryant jadi sumber inspirasi tim di sisa musim ini.

Dilansir the National, Bryant dan sang putri Gianna yang tewas karena kecelakaan helikopter pada Januari 2019 selalu ada dalam pikiran pemain-pemain Lakers. Bahkan, terdapat emblem khusus di kostum Lakers yang didedikasikan untuk keduanya.

Selain itu Lakers juga memperkenalkan kostum spesial 'Black Mamba' selama babak playoff sebagai penghormatan pada Bryant. Warna kostum ini didominasi oleh warna hitam.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sejak tragedi itu, yang kami lakukan semua untuknya dan kami tidak mengecewakannya," ujar Davis usai Lakers memenangi gim keenam atas Miami Heat.

Banner Live Streaming MotoGP 2020

"Saya tahu dia pasti melihat kami dengan bangga. Saya tahu Vanessa [Bryant] bangga pada kami, organisasi bangga pada kami. Ini berarti banyak buat kami. Dia sudah seperti kakak buat kami semua, dan kami melakukan ini untuknya," ia melanjutkan.

Davis sendiri termasuk salah satu kunci sukses Lakers meraih gelar pertama setelah puasa selama satu dekade. Davis yang didatangkan dari New Orleans Pelicans menjalin kerja sama yang baik dengan LeBron James.

Banner gif video highlights MotoGP

Di gim keenam, Davis mengemas 19 poin, 15 rebound, dan dua blok. Ia jadi salah satu pemain yang tampil gemilang selain James dan guard berpengalaman Rajon Rondo.

Lakers keluar sebagai juara NBA 2020 usai mengalahkan Miami Heat 106-93 di AdventHealth Arena, Orlando, Florida pada Minggu (11/10) atau Senin (12/10) pagi WIB. Lakers juara setelah unggul 4-2 atas Heat dalam format best of seven.

Hasil ini membuat Lakers berhasil meraih gelar juara ke-17 sepanjang partisipasi mereka di kompetisi basket paling elite di dunia tersebut.

(jal/jal/ptr)


[Gambas:Video CNN]
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER