Manchester United diminta tidak blunder dalam pembelian pemain di bursa transfer Januari 2021. Tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer itu juga dianggap bisa menjadi kandidat juara Liga Inggris musim ini.
Sejumlah pemain bintang dihubungkan dengan Man United, terutama di lini depan. Selain Erling Haaland, The Red Devils juga dikabarkan tertarik merekrut Dominic Calvert-Lewin dari Everton pada bursa transfer Januari 2021.
Lihat juga:4 Pemain Tolak Xavi Jadi Pelatih Barcelona |
Mantan kapten Man United Gary Neville tidak memungkiri tim yang bermarkas di Old Trafford itu butuh tambahan amunisi pemain. Namun, Neville tidak ingin manajemen Man United kembali melakukan blunder dalam membeli pemain.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Jika pemain yang tepat ada, maka ya, Manchester United harus masuk bursa transfer Januari karena mereka harus memperbaiki tim," ujar Neville dikutip dari Sky Sports.
"Jika pemain yang tepat tidak ada, mereka seharusnya tidak panik, karena mereka sudah melakukan tugas lebih bagus dalam beberapa tahun terakhir di bursa transfer," ucap Neville.
Sejak Sir Alex Ferguson pensiun pada 2013, Man United sudah menghabiskan £1 miliar atau setara Rp19,2 triliun untuk membeli pemain. Namun, hasilnya hingga kini Man United masih gagal merekrut trofi Premier League.
Neville mengatakan tiga kemenangan beruntun, yang ditutup dengan sukses mengalahkan Everton di perempat final Piala Liga Inggris tengah pekan ini, membuktikan Man United memiliki skuad yang bagus.
"Pemain di lapangan punya banyak kualitas dan jika mereka bisa menemukan ritme, mereka mulai bisa tampil bagus selama 90 menit. Ada banyak pemain dengan karakter dan kualitas bagus dalam tim. Mereka belum menyatu sebagai tim, tapi mereka semakin kuat, mereka punya penentu kemenangan," ucap Neville.
Man United selanjutnya akan menghadapi Leicester City di Stadion King Power pada Boxing Day Liga Inggris, Sabtu (26/12). Kemenangan akan membuat Man United naik ke peringkat dua klasemen Liga Inggris.
"Jika mereka bisa mengalahkan Leicester, menang dua pertandingan lagi di tahun baru, mereka punya peluang mendapatkan musim bagus. Ambisi Man United di awal musim adalah mendekati Liverpool dan Manchester City, dan mereka semakin dekat," ujar Neville.
(har/osc)