Ferguson Campur Tangan, Ronaldo Batal ke Man City

CNN Indonesia
Jumat, 27 Agu 2021 21:41 WIB
Cristiano Ronaldo dilaporkan batal ke Manchester City karena campur tangan pelatih legendaris Manchester United Sir Alex Ferguson.
Cristiano Ronaldo disebut batal ke Man City karena Alex Ferguson. (NICOLAS ASFOURI / AFP)
Jakarta, CNN Indonesia --

Saga transfer Cristiano Ronaldo masih berlangsung. Sang megabintang dikabarkan batal ke Manchester City karena campur tangan pelatih legendaris Manchester United Sir Alex Ferguson.

Sport Bible melansir, Ferguson telah melakukan pembicaraan dengan Ronaldo di menit-menit terakhir agen pemain, Jorge Mendes, bernegosiasi dengan Man City.

Ferguson berhasil membujuk Ronaldo untuk melupakan kepindahan ke Man City dan memilih gabung kembali di Man United, klub yang pernah melambungkan namanya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Manchester City tersingkir dari perburuan Cristiano Ronaldo. Sir Alex Ferguson berbicara dengan Ronaldo hari ini dan meyakinkannya bergabung dengan Manchester United. Ini benar-benar terjadi!" tulis Sport Bible.

Ferguson adalah sosok pelatih yang paling berjasa dalam karier fantastis Ferguson. Juru taktik asal Skotlandia inilah yang memupuk mental haus prestasi seorang Ronaldo.

Fabrizio Romano, jurnalis Italia yang terkenal akurat mengabarkan transfer pemain, juga menyebut Ronaldo batal pindah ke Man City.

"Man City telah memutuskan menghentikan negosiasi untuk Cristiano Ronaldo. Sang pemain tak akan gabung dengan Manchester City. Posisi klub sangat jelas di menit-menit akhir," kata Romano.

[Gambas:Instagram]

Sementara ESPN mengabarkan, Ronaldo memilih untuk kembali ke Old Trafford karena mendapat pesan dari beberapa mantan rekan setimnya di Man United.

"Cristiano Ronaldo diyakinkan untuk mempertimbangkan kembali ke Man United menyusul pesan singkat dari sejumlah mantan rekan setimnya tadi malam."

Banner Live Streaming MotoGP 2021

Rencana keinginan Ronaldo hengkang dari Juventus membuat rumor transfer semakin deras. Setelah sempat mendekat ke Man City, sang megabintang diklaim mengubah keputusan untuk kembali memperkuat Man United, klub pertamanya di Liga Inggris.

[Gambas:Video CNN]

(jun/nva)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER