Martin: Marquez Hancurkan Balapan Saya di MotoGP Inggris

CNN Indonesia
Senin, 30 Agu 2021 10:10 WIB
Jorge Martin menyebut Marc Marquez menghancurkan balapan miliknya di MotoGP Inggris. (Dorna Sports)
Jakarta, CNN Indonesia --

Pembalap Pramac Racing Jorge Martin memuji sikap Marc Marquez yang meminta maaf, namun tidak mengesampingkan kekecewaan yang ia rasakan akibat insiden tabrakan di MotoGP Inggris.

Martin dan Marquez mengalami kecelakaan di lap pertama MotoGP Inggris 2021. Keduanya pun harus puas mengakhiri balapan tanpa poin di tangan.

Selepas balapan, Marquez langsung meminta maaf pada Martin. Martin memuji permintaan maaf itu tetapi tidak serta-merta merelakan kecelakaan yang ia alami.

"Itu hal baik darinya [meminta maaf]. Namun dia menghancurkan balapan saya, dan inilah masalah utama. Dia boleh saja menghancurkan balapannya sendiri, namun tidak dengan menghancurkan balapan pembalap lain."

"Tentu saja dia tidak memperhitungkan gerakan dengan baik, karena dia menduga masih ada ruang meski hal itu tidak ada. Saya harap dia bisa belajar dari hal ini dan jadi lebih baik di masa depan," ucap Martin dikutip dari Crash.

Martin mengaku yakin bisa bertarung memperebutkan podium bila tak terlibat insiden kecelakaan dengan Marquez.

"Saya sedikit kecewa hari ini karena saya merasa sangat kuat untuk bertarung memperebutkan podium, melihat kecepatan saya juga optimistis bisa memperebutkan posisi kedua. Saya tak tahu adakah peluang juara namun yang pasti saya tidak akan tertinggal.

"Momen itu sulit dijelaskan. Saya sudah benar-benar berada di sisi dalam dan kemudian merasakan kontak. apapun, mari fokus ke seri selanjutnya," kata Martin.

Martin juga tak mau memikirkan soal peluang Marquez mendapat sanksi.

"Itu bukan urusan saya. Saya harap race direction melakukan tugasnya namun saya benar-benar tidak tahu soal itu," ucap Martin.

(ptr)
KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK