Manajer tim Honda Alberto Puig ikut meminta maaf usai Marc Marquez menabrak pembalap Pramac Jorge Martin pada balapan MotoGP Inggris 2021 di Sirkuit Silverstone, Minggu (29/8).
Marquez dan Martin terlibat kecelakaan pada lap pertama MotoGP Inggris. Insiden itu terjadi pada tikungan 5.
Ketika Martin yang menempati posisi keenam sedikit melebar, Marquez mencoba menyalip. Nahas, motor Marquez menyenggol sisi kanan motor Marquez. Kedua pembalap pun terempas ke sisi kanan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kita melihat Marquez lebih kuat. Sayangnya, dia salah perhitungan saat menyalip Martin, itu [menabrak] bukan niatnya, tapi mereka terlibat kontak pada lap pertama dan terjatuh," ujar Puig dikutip dari Motorsport.
"Kami meminta maaf kepada Martin dan timnya," ucap Puig menambahkan.
![]() |
Di mata Puig tabrakan atau kecelakaan adalah hal yang bisa terjadi pada lap pertama ketika semua pembalap dalam posisi bersamaan.
Puig menyayangkan Marquez kehilangan peluang meraih podium akibat tabrakan dengan Martin di lap pertama itu. Saat tabrakan terjadi, Marquez di belakang Martin yang menempati posisi kelima.
"Sayang sekali [terjatuh], karena Marc bisa saja bertarung meraih podium, mungkin bukan kemenangan, tetapi tentu saja dia ada di sana demi memperebutkan podium," tutur Puig.
Kecelakaan di MotoGP Inggris jadi yang keempat kalinya Marquez gagal finis pada MotoGP 2021. Sebelumnya, pembalap asal Spanyol itu juga gagal finis di MotoGP Prancis, Italia, dan Catalunya.
Live streaming MotoGP Aragon 2021, 12 September mendatang, bisa disaksikan melalui CNNIndonesia.com. Sementara siaran langsung balapan melalui Trans7.