Jadwal Indonesia di Paralimpiade Tokyo Jumat 3 September
Sebanyak delapan atlet Indonesia dari dua cabang olahraga akan bertanding dalam Paralimpiade Tokyo 2020, Jumat (3/9). Berikut ini jadwal laga atlet yang akan tampil pada hari ini.
Tujuh atlet dari cabor badminton akan tampil pada hari terakhir babak penyisihan grup ini. Mulai pukul 07:40 WIB, dari nomor tunggal putra kategori SL4, Fredy Setiawan akan jumpa wakil Thailand, Siripong Teamarrom.
Setalah itu Fredy akan melawan wakil India, Tarun Dhillon. Dua laga di Yayogi International Gymnasium ini akan menjadi penentu apakah Fredy lolos ke semifinal atau tidak. Untuk sementara Fredy memimpin klasemen Grup B.
Dari Grup A di kategori perlombaan yang sama, Hary Susanto akan melawan wakil India, Suhas Lalinakere dan wakil Jerman Jan-Niklas Pott. Dua laga ini harus dimenangkan Hary, karena sebelumnya takluk dari wakil Prancis, Lucas Mazur.
Selanjutnya dari nomor tunggal putra kategori SL3, Ukun Rukaendi akan melawan wakil Inggris, Danel Bethell. Ukun juga harus menang agar bisa meraih satu tiket ke babak semifinal, karena pada Kamis (2/9) kalah 0-2 dari atlet Jepang, Daisuke Fujihara.
Berikutnya dua atlet Indonesia dari nomor tunggal putra SU5 berpeluang memborong dua tiket ke semifinal dari Grup A. Syaratnya Dheva Anrimusthi dan Suryo Nugroho sama-sama meraih kemenangan atas lawannya.
Dheva akan jumpa wakil Polandia, Bartlomiej Mroz, yang sudah dikalahkan Suryo dengan skor 2-0. Adapun Suryo akan berhadapan dengan wakil Prancis, Meril Loquette, yang sebelumnya ditaklukkan Dheva dengan skkor 2-0.
Dari Grup A nomor tunggal putri kategori SL4, Leani Ratri Oktila berpeluang tampil ke babak semifinal. Syaratnya Leani haus mengalahkan wakil Prancis, Faustine Noel, yang sehari sebelumnya menyerah 0-2 dari wakil Indonesia lainnya, Khalimatus Sadiyah.
Leani/Khalimatus juga harus berjuang untuk nomor ganda putri kategori SL3-SU5 dengan melawan wakil Jepang Noriko Ito/Ayako Suzuki. Leani/Khalimatus harus meraih kemenangan agar bisa lolos ke babak semifinal.
Terakhir dari nomor lari 200 meter putra kategori T37, Sapto Yogo Purnomo akan tampil di babak kualifikasi di Head 1. Sapto akan bersaing melawan Charl dy Toit, Chermen Kobesov, Antonio de Jesus, Nick Mayhugh, dan Yaroslav Okapinskyi.
Sapto akan tampil di lintasan kedelapan. Peraih medali perunggu nomor 100 meter putra kategori T37 ini harus berada di tiga besar untuk lolos ke final atau minimal membuat catatan waktu tercepat di luar tiga terbaik.
Jadwal pertandingan atlet Indonesia di Paralimpiade Tokyo 2020 pada Jumat (3/9):
Badminton
07:40 WIB/Tunggal Putra SL4/Grup B/Fredy Setiawan vs Siripong Teamarrom
08:20 WIB/Tunggal Putra SL4/Grup A/Suhas Lalinakere vs Hary Susanto
09:00 WIB/Tunggal Putra SL3/Grup B/Daniel Bathell vs Ukun Rukaendi
10:20 WIB/Tunggal Putra SU5/Grup A/Dheva Anrimusthi vs Bartlomiej Mroz
10:20 WIB/Tunggal Putra SU5/Grup A/Suryo Nugroho vs Meril Loquette
14:40 WIB/Tunggal Putra SL4/Grup A/Jan-Niklas Pott vs Hary Susanto
15:20 WIB/Tunggal Putra SL4/Grup B/Tarun Dhilon vs Fredy Setiawan
14:00 WIB/Ganda Putri SL3-SU5/Grup A/Leani Ratri - Khalimatus Sadiyah vs Noriko Ito - Ayako Suzuki
17:20 WIB/Tunggal Putri SL4/Grup A/Leani Ratri vs Faustine Noel
Atletik
18:12 WIB/Lari 200 Meter Putra T37/Heat 1/Sapto Yogo Purnomo
(abd/nva)