7 Calon Top Skor Liga Champions

CNN Indonesia
Selasa, 14 Sep 2021 14:42 WIB
Erling Haaland jadi salah satu kandidat top skor Liga Champions musim ini. (AP/Martin Meissner)
Jakarta, CNN Indonesia --

Liga Champions 2021/2022 bakal segera bergulir dan perburuan pencetak gol terbanyak jadi hal yang menarik. Berikut tujuh calon top skor Liga Champions.

Liga Champions akan memulai matchday pertama pada Selasa (14/9). Selain perburuan gelar juara, persaingan pencetak gol terbanyak juga jadi hal yang menarik untuk disimak di Liga Champions.

Bomber-bomber subur bakal saling sikut untuk memperebutkan predikat penyerang tertajam di kompetisi paling elite di Eropa.

Berikut tujuh calon top skor Liga Champions musim ini:

1. Erling Haaland

Erling Haaland adalah raja gol Liga Champions musim lalu. Hal tersebut membuat Haaland layak untuk kembali difavoritkan jadi salah satu pemenang di tahun ini.

Di awal musim ini, Haaland sudah mencetak delapan gol. Haaland membuktikan penampilannya di lini depan Borussia Dortmund makin matang.

Di fase grup, Dortmund berkumpul bersama Sporting Lisbon, Ajax Amsterdam, dan Besiktas. Di atas kertas, kekuatan tim-tim tersebut setara dengan Dortmund. Haaland pun punya kesempatan mengumpulkan banyak gol sejak fase grup.

2. Robert Lewandowski

Robert Lewandowski adalah raja gol Eropa musim lalu. Di musim ini, Lewandowski masih jadi tumpuan lini depan Bayern Munchen.

Lewandowski juga sudah menunjukkan penampilan menggigit dengan catatan delapan gol di awal musim. Striker Polandia itu menegaskan penampilannya belum menurun meski sudah berumur 33 tahun.

s Robert Lewandowski celebrates scoring their first goal REUTERS/Leon Kuegeler DFL regulations prohibit any use of photographs as image sequences and/or quasi-video." title="SOCCER-GERMANY-DOR-BAY/REPORT" />Lewandowski selalu mencetak 40 gol atau lebih dalam enam musim terakhir. (REUTERS/LEON KUEGELER)

3. Romelu Lukaku

Romelu Lukaku adalah tipikal striker murni yang sangat berguna untuk Chelsea. Dalam formasi 3-4-2-1 milik Thomas Tuchel, Lukaku punya peran besar sebagai target man, sesuatu yang dicari Chelsea di musim lalu.

Di Chelsea, Lukaku akan mendapat pasokan bola melimpah dari para pendukungnya macam Mason Mount, Kai Havertz, Jorginho, Christian Pulisic, hingga wing back macam Reece James dan Marcos Alonso.

s Romelu Lukaku celebrates scoring their first goal REUTERS/Dylan Martinez EDITORIAL USE ONLY. No use with unauthorized audio, video, data, fixture lists, club/league logos or 'live' services. Online in-match use limited to 75 images, no video emulation. No use in betting, games or single club /league/player publications. Please contact your account representative for further details." title="Chelsea vs Aston Villa" />Romelu Lukaku bakal dimanjakan oleh gelandang-gelandang Chelsea. (REUTERS/DYLAN MARTINEZ)

Chelsea satu grup dengan Juventus, Zenit St. Petersburg, dan Malmo. Bergabung di grup yang terbilang ringan membuat Lukaku punya potensi menabung banyak gol sejak awal.

4. Karim Benzema

Beban Karim Benzema jadi salah satu sosok pemimpin Real Madrid makin terasa besar setelah Sergio Ramos pergi di musim ini. Tanggung jawab itu yang akan memacu Benzema berusaha tampil lebih mematikan di lini depan.

Benzema sudah membuktikan kehebatannya dengan torehan lima gol di La Liga sejauh ini. Tren bagus di La Liga tersebut akan coba dilanjutkan Benzema di Liga Champions.

s Karim Benzema celebrates after scoring his side's opening goal during a Spanish La Liga soccer match between Alaves and Real Madrid at the Mendizorroza stadium in Vitoria, Spain, Saturday, Aug. 14, 2021. (AP Photo/Alvaro Barrientos)" title="Alaves vs Real Madrid" />Karim Benzema punya tanggung jawab lebih besar di Real Madrid saat ini. (AP/Alvaro Barrientos)

Di fase grup, Real Madrid bergabung dengan Inter Milan, Shakhtar Donetsk, dan Sheriff Tiraspol. Dua nama terakhir bisa jadi makanan empuk untuk Benzema di fase grup.

Baca lanjutan berita ini di halaman berikut >>>

Ronaldo dan Messi Kembali Mengancam


BACA HALAMAN BERIKUTNYA
HALAMAN :