Kekalahan Manchester United dari Young Boys dalam laga pertama Liga Champions 2021/2022 mendapat tanggapan dari netizen, termasuk dengan meme-meme lucu.
Man Utd mengawali Liga Champions musim ini dengan menghadapi juara liga Swiss, Young Boys, sekaligus sebagai laga pertama Cristiano Ronaldo di ajang sepak bola Benua Biru setelah kembali membela Manchester Merah.
Setelah melewati debut yang manis di Liga Inggris, kala membawa Man Utd menang 4-1 atas Newcastle United, Ronaldo harus mengecap kekecewaan usai The Red Devils tumbang 1-2 di partai pembuka Liga Champions 2021/2022.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Man Utd yang sempat memimpin berkat gol Ronaldo pada menit ke-13 tak kuasa menahan gempuran Young Boys yang unggul jumlah pemain usai Aaron Wan-Bissaka diusir wasit pada menit ke-35.
Serangan demi serangan Young Boys membuat Man Utd tertekan dan harus kebobolan dua gol.
Netizen menilai Ronaldo tak bisa membantu timnya ketika kekurangan orang. Mengambil terminologi kambing sebagai perlambang dari pemain terbaik atau Greatest Of All Time (GOAT), netizen mengibaratkan Ronaldo sebagai kambing pincang.
Ronaldo pun diperbandingkan dengan Romelu Lukaku yang mencetak satu gol dan mengantarkan Chelsea menang 1-0 dalam laga pembuka Liga Champions saat menjamu Zenit St. Petersburg.
Fan Juventus pun turut meramaikan ragam meme soal Ronaldo terkait kemenangan La Vecchia Signora atas Malmo pada laga pembuka Liga Champions musim ini.
Warganet juga mencemooh keputusan pelatih Man Utd, Ole Gunnar Solskjaer, yang mengganti Ronaldo dengan Jesse Lingard.
Hasil kekalahan dari Young Boys dinilai tidak sejalan dengan kebijakan transfer Man Utd yang mendatangkan Jadon Sancho, Raphael Varane, dan Ronaldo.
Turut pula hadir meme mengenai Ronaldo yang mencoba menjauhkan Lingard dari sepak bola. Keteledoran Lingard pada menit akhir dengan memberi umpan ke kotak penalti, menjadi petaka karena bola kemudian dikuasai Jordan Siebatcheu.
(nva)