5 Fakta Gerrard Usai Resmi Jadi Pelatih Baru Aston Villa

CNN Indonesia
Kamis, 11 Nov 2021 18:45 WIB
Steven Gerrard resmi menjadi pelatih anyar Aston Villa. Berikut fakta Gerrard usai resmi jadi pelatih Aston Villa.
Steven Gerrard memiliki sejumlah fakta menarik usai menjadi pelatih Aston Villa. (NEIL HANNA / AFP)
Jakarta, CNN Indonesia --

Steven Gerrard resmi menjadi pelatih anyar Aston Villa. Berikut fakta Gerrard usai resmi jadi pelatih Aston Villa.

Gerrard telah mengakhiri tugasnya selama tiga tahun bersama klub Skotlandia Glasgow Rangers dengan resmi menjadi pelatih anyar Aston Villa, Kamis (11/11) sore WIB.

Gerrard didatangkan Aston Villa untuk menggantikan posisi Dean Smith yang dipecat beberapa hari yang lalu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berikut lima fakta seputar Gerrard usai resmi menjadi pelatih Aston Villa.

1. Produk Liverpool

Gerrard dikenal sebagai pemain legendaris Liverpool yang lahir dari produk akademi The Reds sejak 1989.

Gerrard telah mencatatkan 504 penampilan dengan 120 gol selama memperkuat Liverpool pada 1998 hingga 2015.

Mantan kapten Liverpool itu pun disebut-sebut menerima tawaran sebagai pelatih Aston Villa sebagai persiapan untuk menggantikan Jurgen Klopp jika sewaktu-waktu pelatih asal Jerman itu pergi dari Anfield.

2. Pembuktian sebagai Pelatih

Meski belum lama menapaki karier sebagai pelatih, Gerrard mampu membuktikan diri dengan torehan gelar.

Gerrard sukses membawa Glasgow Rangers meraih gelar juara Liga Skotlandia pertama mereka dalam 10 tahun terakhir.

3. Rekor Tak Terkalahkan

Gerrard juga sukses membawa Rangers tampil menggebrak di Liga Skotlandia 2020/2021 dengan rekor tidak terkalahkan dalam 38 pertandingan dengan hanya kebobolan 13 gol.

Banner Live Streaming MotoGP 2021

4. Klausul Pelepasan

Aston Villa harus membayar 3 juta poundsterling atau sekitar Rp57,3 miliar kepada Rangers untuk mendapatkan jasa Gerrard sebagai pelatih.

5. Aston Villa Klub Ketiga

Aston Villa menjadi klub ketiga yang dilatih Gerrard sepanjang karier kepelatihannya.

Sebelumnya, pelatih berusia 41 itu telah menangani Liverpool U-17 dan U-19, kemudian melatih klub Liga Skotlandia Glasgow Rangers.

[Gambas:Video CNN]



(rhr/rhr/jal)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER