Hasil Liga Inggris: Tottenham Imbang, West Ham Menang Besar

CNN Indonesia
Selasa, 28 Des 2021 23:56 WIB
Tottenham Hotspur bermain imbang 1-1 menghadapi Southampton pada pertandingan Liga Inggris.
Selebrasi Harry Kane usai membobol gawang Southampton dalam laga Liga Inggris, Selasa (28/12) malam WIB. (REUTERS/DAVID KLEIN)
Jakarta, CNN Indonesia --

Tottenham Hotspur bermain imbang 1-1 menghadapi Southampton pada pertandingan Liga Inggris.

Pada pertandingan yang digelar di Stadion St. Mary, Selasa (28/12) malam WIB, Southampton berhasil unggul pada menit ke-25 lewat gol James Ward Prowse.

Sayang, Southampton harus bermain dengan 10 pemain saat Mohammed Salisu mendapatkan kartu merah pada menit ke-39.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Situasi ini berhasil dimanfaatkan Tottenham untuk mencetak gol balasan lewat eksekusi penalti Harry Kane.

Hingga pertandingan berakhir tak ada gol tambahan yang tercipta. Southampton vs Tottenham berakhir imbang 1-1.

Banner Testimoni

Sementara pada pertandingan lainnya yang juga digelar Selasa (28/12) malam, Crystal Palace sukses menang 3-0 atas Norwich City.

Tiga gol Crystal Palace dicetak Odsonne Edouard pada menit ke-8, Jean Philippe Mateta menit ke-28, dan Jeffrey Schlupp pada menit ke-42.

Kemenangan juga diraih West Ham yang mengalahkan Watford dengan skor 4-1.

Empat gol West Ham dicetak Tomas Soucek pada menit ke-27, Said Benrahma menit ke-29, Mark Noble lewat tendangan penalti pada menit ke-58, dan Nikola Vlasic pada menit ke-90+2.

Sedangkan, gol sematawayang Watford dicetak Emmanuel Boanventure pada menit keempat.

[Gambas:Video CNN]



(rhr)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER