Berikut berita pilihan dari dunia olahraga mulai dari persiapan tes MotoGP Mandalika hingga Chelsea lolos ke final Piala Dunia Antarklub.
Berikut berita pilihan olahraga dalam 24 jam terakhir:
Pembalap Aprilia, Maverick Vinales menikmati waktu senggang jelang tes MotoGP Mandalika dengan joging di Sirkuit Mandalika, Rabu (9/2) siang.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Vinales tidak sendirian. Ia joging di sirkuit jalan raya itu bersama pembalap penguji Aprilia, Lorenzo Savadori.
![]() |
C Milan akan melawan Inter Milan dalam Derbi Milan di semifinal Coppa Italia usai menang telak 4-0 atas Lazio di Stadion San Siro, Kamis (10/2) dini hari WIB.
Gol kemenangan Milan dipersembahkan oleh Rafael Leao, Franck Kessie, dan sepasang gol dari Olivier Giroud.
Chelsea lolos ke final Piala Dunia Antarklub 2021 usai menang 1-0 atas klub Arab Saudi Al Hilal di Stadion Mohammed Bin Zayed, Rabu (9/2). Pada final nanti Chelsea melawan wakil zona CONMEBOL, Palmeiras.
Gol tunggal kemenangan Chelsea di laga ini dipersembahkan oleh striker asal Belgia, Romelu Lukaku.