Efek Ronaldo: Bintang NFL Tom Brady Comeback dari Pensiun
Bintang NFL, Tom Brady, menyatakan kembali aktif sebagai pemain dan bakal melanjutkan karier di klub Tampa Bay Buccaneers yang sudah ia bela sejak 2020 setelah bertemu Cristiano Ronaldo.
Brady sempat menyatakan pensiun pada pada akhir Januari lalu, namun pada pertengahan Maret ini sosok kesohor di lapangan American Football itu memastikan diri menjadi pemain lagi.
Hal tersebut diungkapkan Brady setelah bertemu dengan Ronaldo. Brady dan Ronaldo bertemu usai laga Manchester United vs Tottenham Hotspur, di mana sang pemilik nomor punggung 7 di Red Devils mengemas tiga gol.
Setelah sehari berlalu, Brady lantas mencuitkan kepastian kembali ke lapangan hijau.
"Dua bulan terakhir saya menyadari tempat saya masih di lapangan dan bukan di tribune. Waktu itu akan datang. Tetapi tidak sekarang. Saya mencintai rekan setim saya, dan saya mencintai keluarga saya yang menjadi pendukung. Mereka membuat semuanya mungkin. Saya kembali untuk musim ke-23 saya di Tampa. Urusan yang belum selesai LFG," tulis Brady.
Dalam pertemuan dengan Ronaldo, Brady juga sempat mendapat pertanyaan soal pensiun dari sang megabintang sepak bola asal Portugal.
Brady merupakan sosok kesohor di kancah NFL. Dalam 22 musim terdahulu, pria berusia 44 itu meraih berbagai kesuksesan dalam karier.
Pemain yang berposisi sebagai quarterback itu mengawali karier di New England Patriots pada 2001. Dalam 20 musim bersama Patriots, Brady meraih enam gelar juara Super Bowl. Sedangakan di Buccaneers sejak 2020, Brady meraih satu gelar juara Super Bowl.
Selain mengoleksi tujuh gelar juara Super Bowl, Brady juga memiliki sejumlah prestasi individu dengan lima kali jadi Pemain Terbaik Super Bowl dan tiga kali Pemain Terbaik NFL.
(nva/nva)