Viral Stadion Boca Juniors Nyaris Terbelah Dipenuhi Suporter
Tribune stadion Boca Juniors, La Bombonera, yang retak parah karena dipenuhi suporter viral di media sosial.
Netizen dikejutkan dengan kondisi La Bombonera yang mengalami retak parah. Stadion yang retak itu tidak dalam kondisi kosong, melainkan dipenuhi suporter.
Sebuah video beredar di media sosial Twitter. Video yang diunggah akun @thecasualultra itu menunjukkan stadion yang terbelah.
Dari video itu terlihat tribune tersebut adalah tribune berdiri. Retakan itu tidak biasa, pasalnya terlihat jelas tribune tersebut bergerak naik turun seperti memantul.
Video itu menyita perhatian warganet. Lebih dari 28 ribu menyukai video tersebut, respons lain diberikan lewat lebih dari 3.600 retweet dan lebih dari 1.000 komentar.
Dikutip dari Sportbible, retakan tersebut terjadi di salah satu tingkat atas Stadion La Bombonera. Video itu diambil saat Boca Juniors menjamu klub Brasil Corinthians dalam pertandingan Copa Libertadores, awal Juli.
La Bombonera atau yang dikenal dengan Stadion Alberto Jose Armando itu dibangun pada 1940. Kemudian dilakukan renovasi pada 1996 sampai saat ini.
Sejumlah netizen bereaksi soal keselamatan suporter yang berada di La Bombonera. Pasalnya tribune yang retak itu terjadi pada tingkat atas.
"Sebuah bencana menunggu untuk terjadi," kata @Rovertimee.
Warganet lain mempertanyakan suporter yang tetap berdiri di tribune itu meski mengalami retak parah.
"Haha kenapa kamu masih berdiri di sana?" ucap @_JR_55_.
Tidak lupa kritik juga disampaikan netizen yang prihatin dengan nasib para suporter tersebut.
"Salah satu klub terkaya di Argentina dan keadaan tribunenya seperti itu. Tidak memperhatikan keamanan suporter," ujar @ButhcerOfFife.
Duel Boca vs Corinthians di La Bombonera itu sendiri berakhir dengan kekalahan tuan rumah 5-6 dalam drama adu penalti setelah bermain tanpa gol dalam dua leg.