
Fabio Quartararo meringis kesakitan dan berjalan pincang setelah menabrak Marc Marquez di MotoGP Aragon 2022 di Sirkuit MotorLand Aragon, Minggu (18/9).
Quartararo mengalami kecelakaan brutal dengan Marquez pada awal balapan MotoGP Aragon 2022. Insiden itu terjadi pada lap pertama tikungan tiga MotoGP Aragon.
Quartararo menabrak ban belakang Marquez. Pembalap Yamaha itu terpental dan terbanting ke sisi kanan.