1 Klub Kejutan yang Ingin Rekrut Ronaldo

CNN Indonesia
Selasa, 22 Nov 2022 14:09 WIB
Cristiano Ronaldo diyakini tidak akan bertahan di Manchester united selepas Piala Dunia 2022. Yang terbaru, muncul satu klub kejutan yang membidik Ronaldo.
Cristiano Ronaldo diyakini tidak akan bertahan di Manchester United seusai Piala Dunia. (REUTERS/PEDRO NUNES)
Jakarta, CNN Indonesia --

Cristiano Ronaldo diyakini tidak akan bertahan di Manchester united selepas Piala Dunia 2022. Yang terbaru, muncul satu klub kejutan yang membidik Ronaldo.

Wawancara Ronaldo dengan Piers Morgan membuat posisi CR7 di Manchester United tidak lagi dalam kondisi ideal. Ronaldo pun disebut siap meninggalkan MU setelah melakukan berbagai serangan verbal.

Dari sejumlah nama yang ada, muncul satu nama klub yang terbilang kejutan. Klub tersebut, dikutip dari Calciomercato, adalah Fiorentina asal Italia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kemunculan Fiorentina terbilang mengejutkan mengingat mereka bukanlah tim yang identik dengan perekrutan pemain-pemain besar.

Salah satu kendala mendatangkan Ronaldo saat ini adalah nilai gaji yang sangat tinggi. Ronaldo kini memegang rekor sebagai pemain dengan gaji termahal di Liga Inggris.

Sebelumnya Ronaldo disebut bersedia menurunkan gaji hingga 100 ribu poundsterling per pekan demi bisa pindah dari Manchester United. Namun untuk ukuran Liga Italia, nominal tersebut masih terbilang tinggi.

Belum lagi bila bicara tentang syarat-syarat yang diinginkan Ronaldo. Sebagai pemain, Ronaldo selalu ingin tim yang kompetitif dan minimal bisa rutin bermain di Liga Champions.

Fiorentina saat in ada di posisi ke-10 dengan nilai 19 poin, tertinggal 11 angka dari batas akhir zona Liga Champions yang ditempati oleh Lazio.

Banner Testimoni

Dari komposisi pemain, Fiorentina pun tidak dihuni oleh pemain-pemain bintang papan atas.

Liga Italia sendiri bukan kompetisi yang asing bagi CR7. Ronaldo sudah pernah bermain di Juventus selama tiga musim.

[Gambas:Video CNN]



(ptr/nva)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER