VIDEO: Polisi Qatar Salah Sangka, Bendera Regional Dikira Simbol LGBT

Reuters | CNN Indonesia
Rabu, 23 Nov 2022 12:00 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --

Seorang jurnalis asal Brasil saat meliput Piala Dunia 2022 Qatar mengungkapkan bahwa kepolisian setempat mengusirnya usai bendera regional Brasil disalahartikan sebagai bendera LGBT, Selasa (22/11).

Jurnalis Victor Pereira mengaku pihak berwenang telah menyita gawainya usai merekam reaksi seorang pria terhadap bendera negara bagian Pernambuco.

Dia mengatakan bahwa pria itu mengira adalah bendera pelangi komunitas LGBTQ usai laga Arab Saudi melawan Argentina.

Bendera negara bagian Brasil itu memiliki warna dasar biru dan putih dengan beberapa simbol di dalamnya, seperti salib, bintang, matahari dan pelangi.