Respons Agen Soal Marselino ke Deinze: Dia Masih Pemain Persebaya

CNN Indonesia
Rabu, 01 Feb 2023 16:34 WIB
Agen Marselino Ferdinan, Dusan Bogdanovic menjawab rumor Marselino Ferdinan yang disebut akan bergabung dengan klub Belgia KMSK Deinze.
Marselino Ferdinan dikait-kaitkan dengan sejumlah klub Belgia. (ANTARA FOTO/MUHAMMAD IQBAL)
Jakarta, CNN Indonesia --

Agen Marselino Ferdinan, Dusan Bogdanovic menegaskan kliennya masih berstatus pemain Persebaya Surabaya. Ini sekaligus menjawab rumor Marselino yang disebut akan bergabung dengan klub Belgia, KMSK Deinze.

"Dia pemain Persebaya. Dia masih ada kontrak dua tahun lagi [di Persebaya]. Jangan lagi rumor-rumor terus. Bikin masalah untuk pemain sendiri," kata Dusan kepada CNNIndonesia.com, Rabu (1/2).

"Setiap hari orang duduk di mana, rumor. Biarin santai kalau siapa akan pindah dan kemana, tim pasti akan umumkan. Santai sedikit. Bursa transfer juga tutup semalam," kata Dusan menambahkan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Marselino menjadi perhatian usai terbang ke Belgia setelah pertandingan Persebaya vs Bhayangkara FC di Stadion Gelora Joko Samudro, 23 Januari. Klub-klub Belgia disebut menaruh minat kepada pemain 18 tahun itu.

Terbaru, beredar kabar Marselino diminati oleh klub kasta kedua Liga Belgia, KMSK Deinze. Ia nampak didampingi oleh sang agen saat berbincang dengan pihak-pihak yang disebut mewakili KMSK Deinze.

Sebelumnya adik dari Oktafianus Fernando itu juga dikaitkan dengan Jong KAA Gent. Namun belum bisa dipastikan Marselino akan pindah klub dalam waktu dekat.


Dengan usia yang masih muda, Marselino punya kesempatan besar untuk berkembang di luar negeri. Kualitasnya sudah teruji di level klub dan tim nasional.

Musim ini bersama Persebaya, Marselino sudah mencatat tiga gol dari enam pertandingan. Bintang Timnas Indonesia itu mencetak dua gol saat Persebaya menang 5-1 atas Persita.

Namanya mulai melambung sejak membela Timnas Indonesia U-16 pada 2019 lalu. Media asal Inggris, The Guardian memasukkan Marselino ke dalam daftar pemain masa depan sepak bola.

[Gambas:Video CNN]



(ikw/rhr)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER