
Toprak Razgatlioglu jadi pembalap terbaik pada sesi superpole WSBK Mandalika, Sabtu (4/3).
Toprak mencatat waktu 1 menit 32,037 detik. Ia unggul 0,069 detik atas Andrea Locatelli yang ada di posisi kedua.
Juara dunia WSBK 2022, Alvaro Bautista ada di posisi ketiga disusul dengan Michael Rinaldi diposisi keempat.
Toprak berhak di pole position pada Race 1 hari ini, Sabtu (4/3).