Kritikan dokter tim Madura United untuk ambulans di pertandingan Liga 1 dan Lionel Messi dibully usai PSG tersingkir dari Liga Champions menjadi sejumlah berita olahraga terpopuler.
Selain itu ada berita mengenai tiga pemain Timnas Indonesia U-20 yang berhasil mencuri perhatian meski Garuda Nusantara gagal lolos babak grup Piala Asia U-20 2023.
Berikut tiga berita olahraga terpopuler dalam Top 3 Sports CNNIndonesia.com:
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dokter Madura United Marcello Araujo berharap ambulans yang disediakan di lapangan jangan seperti layaknya taksi yang hanya mengantarkan seseorang ke rumah sakit usai insiden Ricki Ariansyah yang kolaps di Liga 1.
Pemain Madura United Ricki Ariansyah alias Rian sempat tidak sadarkan diri setelah berbenturan dengan pemain lawan saat mencetak gol ke gawang PSIS Semarang pada laga Liga 1 di Stadion Jatidiri, Semarang, pada Selasa (7/3).
Namun Marcello menilai peralatan medis yang tersedia dalam mobil ambulans tersebut tidak lengkap untuk menangani pemain.
"Ambulans dari rumah sakit itu tidak lengkap. Kalau mobil ambulans ada di situ bukan sebagai taksi, tapi dia harus lengkap di dalamnya untuk terima pasien ada di dalam," ucap Marcello.
Lionel Messi dibully habis-habisan setelah Paris Saint-Germain (PSG) dikalahkan Bayern Munich 0-2 di Allianz Arena, Munich, Kamis (9/3), dan tersingkir dari Liga Champions.
Messi mendapat banyak sorotan setelah PSG dikalahkan Bayern 0-2. Meski bukan hanya La Pulga yang bermain buruk pada laga dini hari tadi, namun pemain asal Argentina itu paling banyak mendapat kritikan.
Hal itu dikarenakan kehadiran Messi dianggap tidak membuat PSG lebih baik di pentas Liga Champions. Sejak kedatangan pemain 35 tahun itu PSG tidak pernah lolos ke perempat final Liga Champions dua musim beruntun.
Timnas Indonesia U-20 harus menerima kenyataan tersingkir di fase grup Piala Asia U-20 2023. Meski begitu terdapat beberapa pemain Timnas U-20 yang mencuri perhatian di ajang ini.
Timnas Indonesia U-20 kalah bersaing dengan Uzbekistan dan Irak di grup A. Tim Garuda Nusantara kalah head to head dengan Irak sehingga gagal lolos ke perempat final.
Kegagalan melangkah ke fase gugur tidak lantas menghilangkan pesona beberapa pemain Timnas U-20. Setidaknya ada tiga pemain kejutan yang performanya menonjol di luar nama-nama seperti Muhammad Ferarri dan Hokky Caraka.
(har)