Ganjar Usai RI Batal Gelar Piala Dunia U-20: Kecewa, Ini Bukan Kiamat
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengaku kecewa Indonesia batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 dan coba memberikan semangat kepada para pemain Timnas Indonesia U-20.
Ganjar merupakan salah satu kepala daerah yang menolak kedatangan timnas Israel U-20 di Piala Dunia U-20 2023.
"Ya kecewa lah, wong kita sudah menyiapkan sejak awal kok," ucap Ganjar, Kamis (30/3).
Kendati dilanda kekecewaan, Ganjar coba memberikan semangat kepada para pemain Timnas Indonesia U-20. Hokky Caraka dan kawan-kawan terpukul karena mimpi tampil di Piala Dunia U-20 2023 harus buyar.
Pemain bahkan ramai-ramai meluapkan kekecewaan kepada Ganjar setelah status tuan rumah Indonesia dicabut oleh FIFA lewat pengumuman resmi pada Rabu (29/3).
"Harus tetap semangat terus, ini bukan kiamat. Kita harus tetap, apa namanya berlatih, dan kita harus membangun sepakbola kita dengan serius, dengan utuh," kata Ganjar.
"Kita kasih semangat mereka, banyak event yang bisa kita siapkan jauh lebih baik," imbuhnya.
Status tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 kini mengarah ke Argentina. Presiden FIFA Gianni Infantino telah menerima pengajuan resmi dari Argentina untuk menggantikan Indonesia.
"Hari ini pencalonan Argentina adalah satu-satunya yang diajukan secara resmi dan dengan jaminan dari pemerintah. Dalam dua atau tiga hari FIFA harus membuat keputusan," kata Infantinodikutip dari akunTwitter @okdobleamarilla.