Top 3 Sports: Indonesia Melesat di SEA Games, Malaysia Terkapar

CNN Indonesia
Minggu, 07 Mei 2023 06:28 WIB
Berikut berita pilihan dunia olahraga mulai dari Indonesia yang melesat di klasemen SEA Games hingga Malaysia kalah dari Thailand.
Kontingen Indonesia meraih delapan emas pada laga SEA Games 2023 yang berlangsung Sabtu (6/5). (REUTERS/JEREMY LEE)
Jakarta, CNN Indonesia --

Berikut berita pilihan dunia olahraga mulai dari Indonesia yang melesat di klasemen SEA Games 2023, Malaysia tumbang di tangan Thailand, hingga Real Madrid juara Copa del Rey.

Berikut berita pilihan dunia olahraga dalam 24 jam terakhir:

1. Indonesia Melesat di Klasemen SEA Games

Kontingen Indonesia berhasil naik tiga peringkat dan merangsek ke posisi kedua klasemen medali SEA Games 2023 hingga Sabtu (6/5) malam.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kontingen Indonesia berhasil tampil gemilang dengan meraih delapan medali emas SEA Games 2023 pada Sabtu (6/5). Indonesia juga meraih lima perak dan tujuh perunggu.

Hasil tersebut membuat Indonesia untuk sementara ada di posisi kedua dengan torehan 8 emas, 7 perak, dan 12 perunggu. Posisi pertama ditempati Kamboja dengan raihan 19 emas, 11 perak, 11 perunggu.

2. Malaysia Terkapar di Tangan Thailand

Timnas Thailand U-22 menghajar Malaysia 2-0 pada lanjutan laga Grup B SEA Games 2023 di Stadion Visakha, Sabtu (6/5).

Duel Thailand vs Malaysia sempat alot dan tidak menghasilkan gol hingga laga babak pertama berakhir. Thailand baru berhasil membobol gawang Malaysia pada menit ke-60 lewat Teerasak Poeiphimai disusul gol kedua pada menit ke-73 lewat Anan Yodsangwal.

3. Real Madrid Juara Copa del Rey

Real Madrid berhasil menjadi juara Copa del Rey 2022/2023 usai mengalahkan Osasuna 2-1 di final, Minggu (7/5) dini hari WIB.

Rodrygo membawa Madrid unggul saat pertandingan baru berjalan dua menit. Namun Osasuna kemudian sukses menyamakan kedudukan jadi 1-1 di menit ke-58 lewat Lucas Torro.

Rodrygo kemudian kembali mencetak gol dan jadi penentu kemenangan bagi Real Madrid lewat gol kedua di menit ke-70.

[Gambas:Video CNN]



(ptr)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER