Kiper Buruk Vietnam 'Bantu' Indonesia ke Final SEA Games 2023

CNN Indonesia
Minggu, 14 Mei 2023 07:55 WIB
Kesuksesan Timnas Indonesia U-22 lolos ke final SEA Games 2023 tak terlepas dari buruknya penampilan kiper Vietnam saat kedua tim bentrok, Sabtu (13/5).
Timnas Indonesia U-22 kalahkan Vietnam 3-2 di semifinal SEA Games 2023. (ANTARA FOTO/MUHAMMAD ADIMAJA)
Jakarta, CNN Indonesia --

Kesuksesan Timnas Indonesia U-22 lolos ke final SEA Games 2023 tak terlepas dari buruknya penampilan kiper Vietnam saat kedua tim bentrok, Sabtu (13/5).

Skuad Merah Putih melangkah ke final SEA Games 2023 setelah menumbangkan Vietnam 3-2 pada babak semifinal yang berlangsung di Stadion Olimpiade, Phnom Penh.

Masing-masing gol Indonesia tercipta berkat aksi Komang Teguh Trisnanda, Muhammad Ferrari, dan Muhammad Taufany. Sementara dua gol Vietnam dicetak Nguyen Phu Duc dan bunuh diri Bagas Kaffa.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dua dari tiga Indonesia terjadi berkat penampilan buruk kiper Van Chun Quan. Dua gol ini terjadi karena penjaga gawang panik dan salah penempatan posisi.

Gol kedua Indonesia tercipta lantaran Van Chun Quan panik dan memilih meninju bola hasil lemparan jauh Arhan. Bola kemudian bergulir di depan kotak penalti yang langsung disambar tendangan voli Marselino Ferdinan.

Sepakan Marselino Ferdinan kemudian mengenai kaki Ferrari di kotak penalti sehingga menyebabkan bola berbelok arah dan meluncur ke gawang Vietnam.

Kemudian, gol ketiga Indonesia di masa injury time terjadi karena salah posisi dari Van Chun Quan. Ia berdiri condong ke arah kiri gawang sendiri sementara Taufany melepaskan tembakan ke arah berlawanan. Situasi ini membuat bola sulit digapai Van Chun Quan.

Dua kesalahan fatal Van Chun Quan harus dibayar mahal dan membuat Vietnam takluk 2-3. Indonesia pun berhak melaju ke final SEA Games 2023 dan akan menghadapi Thailand.

Pelatih timnas Vietnam U-22 Philippe Troussier pun menyebut kebobolan dari situasi lemparan ke dalam merupakan hal konyol. Sebab, ia sudah mempelajari gaya Indonesia saat melakukan lemparan jauh namun masih juga kewalahan.

"Ya, dua gol dari lemparan ke dalam memang konyol. Kami sudah mempersiapkan skema lemparan ke dalam jarak jauh ini. Kami sudah mempelajari Indonesia," kata Troussier selepas laga.

"Kami kurang konsisten meski ada 10 pemain Vietnam di dalam kotak [penalti]. Saya tidak tahu, saya tidak bisa jelaskan gol itu ketika kita melawan Thailand, Singapura, dan Malaysia," ujarnya.

Selanjutnya, Indonesia akan menghadapi Thailand pada laga puncak yang akan dihelat di Stadion Olimpiade, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/5), pukul 19.30 WIB.

[Gambas:Video CNN]

(jun)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER