LAPORAN DARI KAMBOJA

Manajer Indonesia Respons Psy War Thailand: Kita Bukan Bangsa Penakut

CNN Indonesia
Senin, 15 Mei 2023 13:52 WIB
Manajer Timnas Indonesia U-22 Sumardji tidak gentar dengan psy war Thailand jelang final SEA Games 2023. (Dok: Ary Kristianto)
Phnom Penh, CNN Indonesia --

Manajer Timnas Indonesia U-22 Sumardji menegaskan tidak takut dengan perang urat syaraf yang dilancarkan Thailand jelang laga final SEA Games 2023, Selasa (16/5) malam waktu Indonesia.

Sumardji merespons pernyataan pemain Thailand, Songchai Thongcham. Seusai menang atas Myanmar di babak semifinal, Songchai mengatakan fans Timnas Indonesia U-22 lebih baik tidak datang menyaksikan partai final di Stadion Olimpiade, Phnom Penh, Kamboja.

"Kalau bagi kita kan psy war ya, supaya kita takut. Kita bukan bangsa penakut. Kalau perlu kita maju, maju, maju!!" ucapnya.

Sumardji memastikan Rizky Ridho fokus menatap partai final. Pria berpangkat Kombes Pol mengungkapkan para penggawa Timnas Indonesia U-22 tidak larut dalam euforia setelah kemenangan dramatis dengan skor 3-2 atas Vietnam di babak semifinal SEA Games 2023, Sabtu (13/5) lalu.

"Sekarang tidak ada euforia dan anak anak fokus. Malam saya berikan kesempatan pemain untuk bercanda, bersenda gurau sama teman-temannya dan tetap didampingi psikolog," katanya.

"Mereka main kartu sampai jam 9, itu guyon guyon. Jadi dibuat sehappy mungkin dan jika happy pasti hasilnya akan baik."



Timnas Indonesia U-22 menatap partai final dengan misi meraih medali emas ketiga sepanjang sejarah dari cabor sepak bola SEA Games. Indonesia pernah menjadi juara di SEA Games 1987 dan 1991.

Di laga final kontra Thailand, Timnas Indonesia U-22 tidak akan diperkuat Pratama Arhan. Pemain Tokyo Verdy itu harus absen karena dihadiahi kartu merah oleh wasit saat menyingkirkan Vietnam.



(ikw/jal)
KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK