PSSI: Parade Indonesia Juara SEA Games 2023 Digelar Jumat

CNN Indonesia
Rabu, 17 Mei 2023 21:07 WIB
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga menyatakan parade Timnas Indonesia U-22 juara SEA Games 2023 akan digelar pada Jumat (19/5) pagi WIB.
Parade Indonesia juara SEA Games 2023 akan digelar pada Jumat (19/5). (ANTARA FOTO/MUHAMMAD ADIMAJA)
Jakarta, CNN Indonesia --

Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga menyatakan parade Timnas Indonesia U-22 juara SEA Games 2023 akan digelar pada Jumat (19/5) pagi WIB.

Rizky Ridho dan kawan-kawan saat ini masih berada di Kamboja. Tim Garuda Muda direncanakan kembali ke tanah air pada Kamis (18/5) siang dan tiba di Indonesia pada sore harinya.

"Kita PSSI akan menyambut, memberikan support kepada pemain, ofisial, dan seluruh tim yang sudah membawa emas, juara di SEA Games setelah 32 tahun," ujar Arya kepada awak media pada Rabu (17/5) malam WIB.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Jadi kita rencananya akan membuat arak-arakan konvoi pada hari Jumat jam 8 pagi. Mulainya dari Monas," ia melanjutkan.

Arya mengungkapkan PSSI sudah mengajukan surat ke pihak kepolisian terkait rencana parade ini. Ia mengungkapkan rute parade Timnas Indonesia U-22 akan dimulai dari Monas dan berakhir di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

"Kami sudah mengajukan surat ke kepolisian. Semoga kita bisa bikin [arak-arakan], mensupport terhadap para pemain, ofisial, tetapi juga dilakukan dengan tertib," katanya.

"[Rutenya] mulai dari Monas, Patung Kuda, kemudian kita ke Bundaran HI, ke Sudirman, masuk ke GBK dan kita tutup di GBK. Sekalian yang mau Jumatan, bisa Jumatan."


Timnas Indonesia U-22 menjadi juara SEA Games 2023 setelah mengalahkan Thailand lewat perpanjangan waktu dengan skor 5-2 di Stadion Olimpiade, Phnom Penh, Selasa (16/5).

Gelar juara ini turut mengakhiri penantian akan medali emas SEA Games selama 32 tahun. Terakhir kali Timnas Indonesia keluar sebagai juara di SEA Games 1991 Manila, Filipina.

[Gambas:Video CNN]



(jal/sry)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER