Gregoria Mariska berhasil mengalahkan Zhang Beiwen dengan skor 21-11, 17-21, 21-16 untuk lolos ke babak 16 besar Singapore Open 2023.
Di awal gim pertama, Gregoria sempat mendapatkan perlawanan sengit dari Zhang Beiwen. Kedua pemain bergantian unggul hingga kedudulan 5-5.
Namun setelah momen itu, reli-reli yang diterapkan oleh Gregoria makin terlihat menyulitkan bagi lawan. Interval gim pertama berhasil ditutup Gregoria dengan skor 11-6.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selepas interval, Gregoria terus menjaga momentum dengan baik. Kombinasi netting, smash, dan drop shot yang dilancarkan oleh Gregoria benar-benar membuat Zhang Beiwen kesulitan berbalik menguasai keadaan.
Gregoria berhasil menciptakan selisih sembilan angka pada kedudukan 16-7. Keunggulan Gregoria terus berlanjut dan melebar hingga berjarak sembilan poin pada. angka 19-10.
Gregoria lalu meraih game point di angka 20-11. Gregoria langsung berhasil menyelesaikan gim pertama dengan baik setelah pengembalian Zhang Beiwen keluar lapangan.
Memasuki gim kedua, Gregoria bisa menunjukkan kemampuan yang baik dalam mempertahankan ritme permainan. Gregoria terus memegang kendali dalam reli dan berhasil memimpin empat angka pada skor 7-3.
Drop shot silang yang dilepaskan oleh Gregoria berkali-kali membuat Zhang Beiwen kesulitan. Gregoria bisa memimpin 10-5.
Namun setelah momen itu, Gregoria balik tertekan. Zhang Beiwen beberapa kali berhasil melancarkan smash yang menembus pertahanan Gregoria. Gregoria sempat terkejar dan kedudukan jadi imbang 10-10 sampai akhirnya Gregoria bisa merebut poin ke-11 terlebih dulu untuk memimpin di interval.
Setelah interval, permainan Zhang Beiwen terlihat lebih baik dibanding sebelumnya. Ia bisa menahan serangan Gregoria dan melancarkan serangan yang mematikan. Alhasil Zhang Beiwen bisa berbalik memimpin empat angka, 16-12.
Tak mau terus larut dalam situasi tertekan, Gregoria berusaha kembali meningkatkan serangannya. Ia mampu merebut empat poin beruntun, dua di antaranya lantaran pukulan Zhang Beiwen yang keluar. Skor pun imbang 16-16.
Zhang Beiwen bisa merespons situasi itu dengan baik dan merebut dua poin beruntun untuk kembali memimpin 18-16. Pukulan Gregoria yang gagal menyeberang dan smash yang keluar membuat Zhang Beiwen meraih game point di angka 20-16.
Gregoria sempat menggagalkan game point pertama lawan namun akhirnya harus rela kehilangan gim kedua dengan skor 17-21.
Pada gim penentuan, Gregoria bisa memulainya dengan baik. Meski sempat tertinggal 0-2, Gregoria berbalik memimpin 6-3. Challenge yang berhasil dari Gregoria lalu memperbesar keunggulan menjadi 7-3.
Zhang Beiwen juga tetap memberi perlawanan sengit tetapi Gregoria bisa mempertahankan selisih empat poin, 11-7 pada saat interval.
Selepas interval, pertarungan sengit di antara kedua pemain terus terjadi. Smes silang yang keras dari Gregoria membuat dirinya memimpin lima angka pada kedudukan 14-9.
Selisih poin melebar jadi enam angka pada kedudukan 17-11 setelah Gregoria mengungguli Zhang Beiwen dalam adu netting. Gregoria lalu meraih match point di angka 20-13 setelah pukulan silang Gregoria tak bisa dihalau Zhang Beiwen.
Gregoria gagal dalam tiga kesempatan pertama lantaran Zhang Beiwen bisa menghadirkan tekanan yang menyulitkan. Gregoria akhirnya menyelesaikan pertandingan di kesempatan keempat match point. Pukulannya di depan net tidak bisa dibendung Zhang Beiwen.
Gregoria Mariska pun sukses menembus ke babak 16 besar Singapore Open 2023.