Argentina dikabarkan bakal menurunkan pemain-pemain pelapis saat bersua Indonesia dalam laga uji coba FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada 19 Juni mendatang.
Timnas Indonesia akan jadi salah satu lawan yang dihadapi Argentina dalam kalender FIFA Matchday kali ini. Sebelum bersua tim Merah Putih, anak asuh Lionel Scaloni akan lebih dulu bersua Australia di Beijing pada 15 Juni.
Dilansir dari Ole, Scaloni disebut akan melakukan rotasi untuk dua laga uji coba kontra Australia dan Indonesia. Scaloni akan menurunkan tim utama kontra Australia dan pemain cadangan beraksi lawan Indonesia.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Scaloni akan mengandalkan pemain-pemain kunci yang jadi tulang punggung Argentina juara Piala Dunia 2022. Pemain-pemain bintang seperti Lionel Messi, Angel Di Maria, hingga Rodrigo Paul akan diturunkan melawan Australia.
Komposisi pemain akan berubah pada laga Indonesia vs Argentina. Scaloni akan memberikan kesempatan buat pemain-pemain pelapis seperti Alejandro Garnacho, Leonardo Balerdi, Facundo Medina dan Walter Benitez untuk mendapatkan menit bermain.
Hal ini semakin memperkuat kabar Messi tidak akan ambil bagian untuk laga uji coba kontra Timnas Indonesia. Messi diklaim memilih untuk berlibur setelah laga melawan Australia.
Messi sendiri sudah tiba di Beijing dan ikut berlatih jelang laga melawan Australia yang akan berlangsung di Stadion Pekerja, Kamis (15/6).
Keberadaan Messi pun menjadi magnet bagi peminat sepak bola yang membuat hotel tempat timnas Argentina penuh oleh fans sehingga disebut menimbulkan ketidaknyamanan bagi skuad Albiceleste.