PSSI: Viking FK Kirim Surat Alasan Pattynama Absen Bela Indonesia
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Endri Erawan menyebut Viking FK memberi keterangan resmi soal penyebab Shayne Pattynama absen membela Timnas Indonesia lawan Turkmenistan, 8 September nanti.
"Jadi ada surat keterangan dari dokter timnya Shayne yang mengatakan bahwa dia butuh istirahat selama beberapa minggu untuk pemulihan. Jadi kami percaya dengan kredibilitas timnya dia," kata Endri di Jakarta, Selasa (5/9).
Endri menyatakan pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong tidak memanggil pemain baru untuk mengganti Shayne pada pertandingan FIFA Matchday melawan Turkmenistan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Namun sebagai gantinya, STY memanggil tiga pemain Timnas U-23 yakni Alfeandra Dewangga, Dzaky Asraf, dan Dony Tri Pamungkas untuk menambal pemain yang absen.
Sejauh ini ada lima pemain yang kondisinya tidak bugar. Selain Shayne, ada Yakob Sayuri, Yance Sayuri, Ricky Kambuaya dan Dimas Drajad.
"Jadi STY sudah kami tanya untuk mengganti Yakob dan Shayne. Menurut STY tidak perlu ditambah pemain. Makanya dari U-23 yang ditarik ke Surabaya," ucapnya.
Setelah pertandingan melawan Turkmenistan, tiga pemain Timnas U-23 akan dikembalikan ke skuad yang sedang berada di Solo untuk gelaran Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
Timnas Indonesia U-23 akan melawan Taiwan U-23 di Stadion Manahan pada Sabtu (9/9). Kemudian dilanjutkan dengan melawan Turkmenistan U-23 di tempat yang sama pada Selasa (12/9).