
Manager tim MotoGP Mooney VR46, Pablo Nieto, berkomentar tentang perkembangan Sirkuit Mandalika untuk MotoGP Mandalika 2023.
Ia mengungkapkan Sirkuit Mandalika sangat baik dan terletak di daerah destinasi liburan.
Nieto juga berbagi tips untuk para pembalap Indonesia yang ingin berkompetisi di MotoGP, hingga mengungkapkan makanan favoritnya selama di Indonesia.