Netizen Mencari Lilipaly di Daftar 29 Pemain Timnas Indonesia

CNN Indonesia
Selasa, 19 Des 2023 12:15 WIB
Stefano Lilipaly tak masuk dalam daftar 29 pemain Timnas Indonesia yang akan berlatih di Turki. (ANTARA FOTO/M Agung Rajasa)
Jakarta, CNN Indonesia --

Kolom komentar akun Timnas Indonesia di media sosial sontak ramai setelah PSSI mengumumkan 29 nama yang akan dibawa Shin Tae Yong dalam pemusatan latihan di Turki sebelum Piala Asia 2023, termasuk mencari Stefano Lilipaly.

PSSI merilis daftar pemain yang akan mengikuti TC di Turki pada Selasa (19/12) pagi. Warganet pun bersuara.

Seperti biasa keputusan pemilihan pemain tak bisa memuaskan seluruh harapan netizen. Suara-suara tersebut bertanya soal pemilihan pemain yang dilakukan Shin, termasuk mempertanyakan kelayakan pemain.

Netizen banyak menyoroti Lilipaly yang tidak dibawa Shin dalam pemusatan latihan.

"Lilipallly gak ada Yah," ucap satu dari sekian netizen yang mempertanyakan pemain Borneo tersebut.

"Menunggu komenan: lilipaly mana ko ga ada??" imbuh warganet lain.

Terlepas dari pencarian Lilipaly, ada yang menunggu debut pemain naturalisasi Justin Hubner.

"Nunggu hubner debut," tulis salah satu netizen menyambut kehadiran pemain Wolverhampton Wanderers yang baru menyelesaikan naturalisasi pada awal Desember.

"HUBNER - WOLVERHAMPTON. Akhirnya punya pemain kelas atas dengan klub yang dikenal diseluruh dunia!," timpal netizen lainnya.

[Gambas:Instagram]

Nada kontra juga nyata di kolom komentar media sosial. Tak sedikit netizen bingung dengan keputusan pemilihan pemain yang tidak bervariasi dan kembali menunjuk sosok yang sama.

"Kenapa ya pemain kita gak ada nama baru atau pemain baru yang di panggil. apa seburuk ini liga indonesia sehingga gak ada pemain lain yang bisa di panggil, pemain itu terus walaupun penampilannya kurang bagus," tanya netizen secara retoris.

Pandangan positif netizen juga terpancar dari kata-kata yang mengharapkan para pemain bisa menjaga kondisi dalam persiapan menuju Piala Asia 2023.

"Semoga gak ada yang cedera ya para pemain , jaga kondisi kesehatan, SEMANGAT," harap sebuah akun kepada pemain-pemain Timnas Indonesia yang akan berangkat ke Antalya, Turki, Rabu (20/12).

Dari 29 pemain yang akan mengikuti pemusatan latihan tersebut, kelak hanya akan ada 23 nama yang bakal berlaga di Piala Asia sesuai regulasi.

(nva/nva/ptr)
KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK