Pelatih Megawati: Semua 'Anak Panah' Tertuju ke Saya

CNN Indonesia
Senin, 25 Des 2023 13:40 WIB
Pelatih Red Sparks Ko Hee Jin terima sasaran kritik dari fans. (Dok KOVO)
Jakarta, CNN Indonesia --

Pelatih Red Sparks Ko Hee Jin menyebut semua 'anak panah' kini tertuju padanya usai Megawati Hangestri Pertiwi Cs kalah dari Pink Spiders di Liga Voli Korea.

Red Sparks menelan kekalahan 1-3 dari Pink Spiders pada pertandingan terakhir putaran ketiga Liga Voli Putri Korea Selatan atau V-League 2023/2024.

Megawati Dkk kalah dengan skor 17-25. 20-25, 25-13, dan 21-25 dari Pink Spiders pada pertandingan yang digelar Minggu (24/12).

Kekalahan ini diakui pelatih Red Sparks Ko Hee Jin membuat dirinya seperti diserang 'anak panah' karena banyak kritik dan tekanan dari berbagai penjuru.

"Banyak anak panah yang diarahkan ke saya, tapi saya pelatih akan menerima kritik dan teguran. Jadi saya harap Anda tidak melakukan hal itu kepada pemain. Daripada mengkritik pemain, tolong beri mereka dukungan besar selama tiga putaran tersisa," kata Ko Hee Jin dikutip dari Naver.

Ko Hee Jin juga mengungkap alasan performa timnya menurun, termasuk saat kalah dari Pink Spiders.



"Saya pikir alasan mengapa ada begitu banyak kesalahan adalah karena ada beberapa kekurangan baik secara psikologis maupun teknis," ucap Ko Hee Jin.

"Bukannya para pemain kami tidak mempersiapkan diri dengan keras. Saya dapat memberi tahu Anda hal itu dengan tegas," ucap Ko Hee Jin menambahkan.

Kekalahan dari Pink Spiders membuat Red Sparks kini tetap berada di peringkat kelima klasemen Liga Voli Korea dengan mengemas 24 poin dari 17 pertandingan.



(rhr/rhr/ptr)
KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK