Hojlund: 17 Jam 'Mandul', Gol Debut, Standing Ovation

CNN Indonesia
Rabu, 27 Des 2023 07:33 WIB
Rasmus Hojlund akhirnya mencetak gol debut di Premier League saat Manchester United menang atas Aston Villa. Gol yang membuat Hojlund mendapat standing ovation.
Rasmus Hojlund mengakhiri penantian mencetak gol di Premier League. (AP/Martin Rickett)
Jakarta, CNN Indonesia --

Rasmus Hojlund akhirnya mencetak gol debut di Premier League saat membawa Manchester United menang 3-2 atas Aston Villa, Rabu (27/12) dini hari WIB. Gol yang membuat Hojlund mendapat standing ovation.

Hojlund terus mendapat sorotan sejak dibeli dari Atalanta dengan angka fantastis 72 juta poundsterling. Meski tampil cukup bagus di Liga Champions dengan torehan lima gol dari empat laga, Hojlund melempem di Premier League.

Penantian penyerang asal Norwegia itu akhirnya usai. Pada menit ke-82, Hojlund mencetak gol pertamanya di Liga Inggris bersama MU saat melawan Aston Villa. Gol itu kemudian menjadi penentu kemenangan 3-2 The Red Devils.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ini penantian yang cukup panjang, tapi ya, saya sangat senang. Saya orang paling gembira di muka bumi saat ini. Anda juga bisa melihat dari perayaan gol saya. Kami percaya dengan kemampuan tim hingga laga usai dan meraih kemenangan," ujar Hojlund dikutip dari Reuters.

Butuh 1.027 menit atau lebih dari 17 jam pertandingan bagi Hojlund untuk mencetak gol pertamanya di Premier League. Penyerang 20 tahun itu sebelumnya sering mendapat cemoohan dari fans, tapi kemudian mendapat standing ovation saat keluar lapangan menit 89 ketika diganti Willy Kambwala.

Hojlund juga memuji penampilan trio Manchester United, bersama Garnacho dan Marcus Rashford, yang jadi penentu kemenangan saat melawan Aston Villa.

"Ya, saya ingat proses golnya. Tendangan first time yang membentur tiang, penyelesaian bagus jadi saya senang. Saya juga senang dengan kami bertiga sebagai penyerang, karena kami menunjukkan banyak karakter hari ini, dan kepercayaan diri yang tinggi," ucap Hojlund.

Ini adalah kemenangan pertama MU di semua kompetisi setelah gagal di empat laga beruntun. Banyak suporter di Old Trafford sempat mencemooh tim ketika Man Utd tertinggal 0-2 di babak pertama. Pelatih MU Erik Ten Hag mengatakan Bruno Fernandes dan kawan-kawan tidak menyerah hingga laga usai.

"Kami tetap percaya. Saya pikir para penggemar kami pantas mendapatkan kemenangan ini. Mereka selalu mendukung kami dan kami mengalami banyak kemunduran. Jadi saya sangat senang dengan kinerja tim," ujar Ten Hag.

Manchester United naik ke peringkat enam klasemen Liga Inggris dengan 31 poin. Sementara Aston Villa yang menelan kekalahan pertama dari 11 pertandingan di semua kompetisi ada di posisi ketiga dengan 39 poin.

[Gambas:Video CNN]

(har)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER