AFC Bahas Indonesia, Asnawi dan Witan Disorot Jelang Piala Asia
Jelang Piala Asia 2023 (2024), Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) membahas sederet kontestan termasuk Timnas Indonesia dan memberi sorotan kepada dua bintang Skuad Garuda.
Sehari sebelum pembukaan Piala Asia, akun Instagram AFC menampilkan profil singkat Timnas Indonesia dengan menggunakan video animasi singkat.
"Tim Garuda akan datang ke #AsianCup2023 dengan tujuan lolos dari babak grup untuk kali pertama!," tulis takarir dalam unggahan tersebut.
Dalam video singkat disebutkan kapten Asnawi sebagai bintang dengan catatan 36 pertandingan dan satu gol. Sementara Witan dipilih sebagai calon bintang lantaran sembilan gol yang sudah dilesakkan mantan pemain Lechia Gdansk tersebut.
Selain itu disebutkan pula Indonesia sudah lolos empat kali ke Piala Asia dan selalu mentok di fase grup, yakni pada 1996, 2000, 2004, dan 2007.
Legenda sepak bola Indonesia, Widodo Cahyono Putro, tak luput masuk dalam pembahasan. Disebutkan mantan penyerang Tim Merah Putih itu merupakan pencetak gol pertama Indonesia di Piala Asia pada 28 tahun lalu sekaligus menjadi salah satu gol terbaik sepanjang masa pada sejarah penyelenggaraan kompetisi tingkat benua tersebut.
Hal lain yang juga diperhatikan AFC adalah keberadaan pelatih Shin Tae Yong yang memiliki kalkulasi persentil kemenangan mencapai 52.
Pada bagian akhir video disebutkan jadwal laga Timnas Indonesia menghadapi Irak (15/1), Vietnam (19/1), dan Jepang (24/1)
Unggahan tersebut mendapat tanda likes mencapai 39 ribu dan dikomentari lebih dari 1.700 komentar.
(nva/ptr)