Daftar Hasil Pemain Timnas Indonesia di Luar Negeri: Sebagian Menang
Pemain-pemain Timnas Indonesia yang berkiprah di luar negeri melewati akhir pekan lalu dengan sebagian meraih kemenangan.
Jong Utrecht kalah 1-3 dari NAC pada Sabtu (2/3). Dalam laga ini Ivar Jenner menjadi starter dan main penuh. Shin Tae Yong, pelatih Timnas Indonesia, menonton langsung laga tersebut.
Pada hari yang sama ADO Den Haag, klub yang dibela Rafael Struick, menang 2-1 atas Jong Ajax. Hanya saja Struick tidak main. Ia hanya duduk di bangku cadangan.
Beralih ke Thailand, Port FC mencuri satu poin saat bertamu ke markas Khon Kaen United, lewat skor 0-0. Di duel ini Asnawi Mangkualam starter dan main 87 menit.
Malam harinya, klub yang dibela Elkan Baggott, Bristol Rovers menang 1-0 atas Leyton Orient pada lanjutan League Two. Baggott main penuh selama 90 menit dengan main sebagai bek tengah.
KV Mechelen, klub yang dibela Sandy Walsh di Liga Belgia, juga meraih kemenangan pada Sabtu (2/3). Sandy tampil sebagai pemain pengganti pada babak kedua saat Mechelen menang 3-2.
Sehari berselang, Marselino Ferdinan jadi bagian KMSK Deinze saat menang 3-2 melawan Cercle Brugge, Minggu (3/3). Dalam laga ini Marselino tampil di pengujung babak kedua.
Beralih ke Italia, Venezia FC, klub yang dibela Jay Idzes, kalah 1-2 dari Como. Pemain yang berpeluang debut di Timnas Indonesia saat melawan Vietnam, 21 Maret mendatang, menjadi starter dan tampil penuh.
Sementara Shayne Pattynama tak bermain dalam laga AS Eupen bertandang ke Anderlecht dan kalah 0-1. Dilansir dari keterangan Soccerway, Pattynama mengalami cedera.
Pada Selasa (5/3) dini hari WIB, Justin Hubner yang memperkuat Wolverhampton Wanderers U-21 akan menghadapi Newcastle United U-21. Sejatinya ada Jordi Amat dan Saddil Ramdani yang juga berkiprah di Liga Malaysia, tetapi liga belum jalan.
Hasil pertandingan pemain-pemain Timnas Indonesia bersama klub
2/3/2024: NAC 3-1 Jong Utrecht (Ivar Jenner)
2/3/2024: ADO Den Haag 2-1 Jong Ajax (Rafael Struick)
2/3/2024: Koen Kaen United 0-0 Port FC (Asnawi Mangkualam)
2/3/2024: Leyton Orient 0-1 Bristol Rovers (Elkan Baggott)
2/3/2024: Cercle Brugge 2-3 KV Mechelen (Sandy Walsh)
3/3/2024: KMSK Deinze 4-1 RSCA Futures (Marselino Ferdinan)
3/3/2024: Como 2-1 Venezia (Jay Idzes)
3/3/2024: Anderlecht 1-0 AS Eupen (Shayne Pattynama)
(abs/har)