Vietnam belum memulai persiapan untuk Piala Asia U-23 2024 yang akan berlangsung di Qatar, 15 April-3 Mei mendatang.
Dilansir dari Bongda24h, pelatih Vietnam U-23 Hoang Anh berencana mengumpulkan pemain pada Jumat (5/4). Hoang Anh memanggil 28 pemain sebelum dikerucutkan jadi 23 pemain untuk putaran final Piala Asia U-23 2024.
"Rencana saya adalah berkumpul dengan tim Vietnam U-23 pada 5 April. Pemain yang berkompetisi [di liga] akan berkumpul pada 6 April. Tim hanya punya waktu dua hari latihan sebelum meninggalkan Qatar pada 8 April," ucap Hoang Anh.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Soal laga uji coba jelang turnamen, Vietnam U-23 direncanakan akan melakoni satu laga uji coba. Golden Star Warriors akan bersua Yordania U-23 pada 10 April mendatang.
"Pada 10 April, kami akan menjalani pertandingan persahabatan dengan Yordania U-23. Tentu saja, di dunia, jarang sekali tim berkumpul hanya 10 hari sebelum pertandingan, kecuali saat Piala Dunia atau Piala Eropa," ucapnya.
Situasi Vietnam ini kontras dengan Indonesia. Tim Garuda Muda sudah menggelar pemusatan latihan (TC) di Dubai, Uni Emirat Arab sejak Selasa (2/4) hingga 10 April nanti.
Selain pemusatan latihan, Timnas Indonesia U-23 direncanakan melakoni dua laga uji coba. Tim asuhan Shin Tae Yong akan bersua Arab Saudi (5 April) dan Uni Emirat Arab (8 April).
Vietnam menempati grup yang terbilang lebih ringan di Piala Asia U-23 ketimbang Indonesia. Anak asuh Hoang Anh satu grup dengan Uzbekistan, Kuwait, dan Malaysia.