Prediksi Georgia vs Ceko di Euro 2024

CNN Indonesia
Sabtu, 22 Jun 2024 10:30 WIB
Berikut prediksi Georgia vs Ceko di Euro 2024 malam ini. Kedua tim impikan kemenangan pertama.
Ceko bertekad raih kemenangan perdana di Euro 2024 saat hadapi Georgia. (REUTERS/John Sibley)
Jakarta, CNN Indonesia --

Georgia akan menghadapi Republik Ceko dalam lanjutan Euro 2024. Berikut prediksi Georgia vs Ceko.

Laga antara Georgia dan Ceko berlangsung pada Sabtu (22/6) malam hari pukul 20.00 WIB di Volksparkstadion, Hamburg, Jerman.

Pertandingan Georgia vs Republik Ceko merupakan ini merupakan matchday kedua di Grup F Euro 2024.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Duel Georgia vs Republik Ceko bisa disaksikan lewat siaran langsung di stasiun televisi swasta RCTI pukul 20.00 WIB.

Selain itu matchday ketiga di Grup F Euro 2024 bisa ditonton secara live streaming di Vision+.

Kini Georgia berada di peringkat terakhir klasemen Grup F Euro 2024 dengan tidak ada perolehan poin dari satu pertandingan yang sudah dijalani.

Sementara itu, peringkat Ceko berada di atas Georgia di posisi ketiga klasemen dengan tidak ada perolehan poin juga.

Pada laga pertama, Georgia dibantai 1-3 oleh Turki. Sedangkan, Ceko kalah 1-2 dari Portugal.

Lantas, siapa yang akan memenangkan duel Georgia vs Ceko nanti? Berikut prediksi Georgia vs Ceko yang dihimpun dari tim redaksi olahraga CNNIndonesia.com:

Georgia vs Ceko Imbang (M Rizki H)

Dua tim terluka Georgia dan Ceko akan bentrok di partai kedua Grup F Euro 2024 malam ini.

Kedua tim sebenarnya mampu bermain baik di laga perdana meskipun akhirnya kalah.

Georgia kalah 1-3 dari Turki di laga perdana, sedangkan Ceko kalah 1-2 dari Portugal.

Secara kekuatan Georgia dan Ceko relatif berimbang. Saya memprediksi Georgia vs Ceko akan berakhir imbang 1-1.

Georgia Curi Kemenangan (Dika Kardi)

Georgia tampil trengginas di matchday 1 meskipun kalah dari Turki 1-3. Sementara itu, Ceko kurang konsentrasi dan fokus saat kalah 1-2 dari Portugal meski unggul lebih dulu.

Jika melihat performa matchday 1, Georgia bisa dikatakan lebih bisa diunggulkan dalam laga matchday 2 lawan Ceko malam ini.

Kiprah duet Khvicha Kvaratskhelia alias Kvaradonna alias 'Messi-nya Georgia' dengan Georges Mikautadze patut ditunggu bisa menjebol gawang Ceko. Aksi keduanya merepotkan Turki pada matchday 1.

Dan semoga saja Giorgi Kochorashvili yang menjadi jenderal lapang tengah pemberi assist di matchday 1, kembali tampil apik di laga lawan Ceko. Skor 1-0 untuk Georgia

Bersambung ke halaman berikutnya...

Mampukah Georgia Raih Poin Pertama di Euro 2024?

BACA HALAMAN BERIKUTNYA

HALAMAN:
1 2
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER