Raphinha Diklaim Tolak Gabung dengan Ronaldo di Al Nassr

CNN Indonesia
Selasa, 30 Jul 2024 03:30 WIB
Bintang Barcelona Raphinha dilaporkan menolak tawaran Al Nassr untuk bergabung dengan Cristiano Ronaldo pada bursa transfer musim 2024/2025.
Raphinha dilaporkan menolak tawaran Al Nassr. (REUTERS/Sarah Meyssonnier)
Jakarta, CNN Indonesia --

Bintang Barcelona Raphinha dilaporkan menolak tawaran Al Nassr untuk bergabung dengan Cristiano Ronaldo pada bursa transfer musim 2024/2025.

Dikutip dari Forbes berdasarkan pemberitaan Sport, Al Nassr dikabarkan bersedia memberikan tawaran sebesar 100 juta euro atau setara dengan Rp1,7 triliun guna membawa Raphinha keluar dari Camp Nou.

Apabila Barcelona menerima tawaran tersebut, Raphinha akan satu tim bersama Cristiano Ronaldo dan juga Sadio Mane.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hanya saja Raphinha yang merupakan mantan pemain Leeds United ini menolak tawaran klub kaya Arab Saudi tersebut.

Dalam pemberitaan itu disebutkan, Raphinha jadi salah satu tim yang berpotensi dijual Barcelona pada bursa transfer kali ini. Selain Raphinha ada juga nama Vitor Roque hingga Ansu Fati.

Raphinha sendiri masih memiliki kontrak dengan Blaugrana hingga 2027 mendatang. Apabila tidak menginginkan transfer itu, Raphinha bisa menolaknya.



Setelah gagal menjuarai Liga Pro Arab Saudi pada musim lalu, Al Nassr berupaya menambah kekuatan guna juara pada musim depan.

Al Nassr jor-joran dalam dua musim terakhir. Setelah merekrut Cristiano Ronaldo pada pertengahan musim 2022/2023, Al Nassr merekrut sejumlah bintang pada musim lalu seperti Sadio Mane hingga Aymeric Laporte.

[Gambas:Video CNN]



(sry/ptr)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER