Indonesia Kunci 1 Gelar Juara di Taiwan Open 2025

CNN Indonesia
Sabtu, 10 Mei 2025 21:36 WIB
Tim Merah Putih mengunci satu gelar di Taiwan Open 2025 setelah terjadi All Indonesian Final di sektor ganda campuran.
Dejan/Fadia bakal berebut gelar menghadapi Jafar/Felisha di final Taiwan Open 2025. (AFP/ADEK BERRY)
Jakarta, CNN Indonesia --

Tim Merah Putih mengunci satu gelar di Taiwan Open 2025 setelah terjadi All Indonesian Final di sektor ganda campuran.

Indonesia menyisakan dua wakil yang akan saling berhadapan di final ganda campuran Taiwan Open 2025.

Jafar Hidayatullah/Felisha Pasaribu akan menantang Dejan Ferdinansyah/Siti Fadia Silva di partai puncak. Situasi ini memastikan Indonesia merebut satu gelar di ajang BWF Super 300 kali ini.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jafar/Felisha memastikan tiket ke final usai menaklukkan wakil Malaysia Chen Tang Jie/Chan Wen Tse dua gim langsung 21-11 21-15 pada Sabtu (10/5).

Hasil ini menghadirkan All Indonesian Final di sektor ganda campuran. Jafar/Felisha bakal menghadapi rekan senegaranya, Dejan Ferdinansyah/Siti Fadia Silva di partai puncak.

Dejan/Fadia lebih dulu memastikan tiket ke final usai mengalahkan ganda Jepang, Yuichi Shmogami/Sayaka Hobara, dalam permainan ketat dua gim langsung 21-19 21-17.

Duel Jafar/Felisha vs Dejan/Fadia bakal bertarung pada laga final Taiwan Open 2025 akan berlangsung di Taiwan Arena, Minggu (11/5).

[Gambas:Video CNN]

(jun)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER