Gagal Juara di SEA V League 2025 Leg 1, Ranking Indonesia Melonjak

CNN Indonesia
Senin, 14 Jul 2025 18:55 WIB
Ranking Timnas Voli Indonesia mengalami perbaikan kendati gagal menjadi juara dalam SEA V League 2025 leg 1 yang berlangsung pekan lalu.
Timnas Voli Putra Indonesia meraih poin signifikan setelah mengikuti SEA V League 2025. (Dok. AVC)
Jakarta, CNN Indonesia --

Ranking Timnas Voli Indonesia mengalami perbaikan kendati gagal menjadi juara dalam SEA V League 2025 leg 1 yang berlangsung pekan lalu.

Farhan Halim dan kawan-kawan harus puas menjadi runner up. Dalam klasemen akhir kejuaraan bola voli antarnegara ASEAN leg 1, Indonesia hanya kalah dari Thailand yang menempati posisi puncak.

Terlepas dari kegagalan menjadi juara, Indonesia bisa mengumpulkan poin dalam daftar ranking FIVB.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Setelah kehilangan 5,46 poin selepas kalah dari Thailand pada pertandingan pertama, Indonesia kemudian mengumpulkan 18,46 poin berkat kemenangan dalam tiga laga selanjutnya.

Saat menang atas Kamboja, Indonesia mendapat 7,45 poin. Kemudian ganjaran 4,06 poin diperoleh setelah mengalahkan Vietnam. Setelah menang atas Filipina, Indonesia mengantongi 6,95 poin.

Indonesia kini berada di peringkat ke-59 dengan 61,84 poin. Posisi ini jauh lebih baik ketimbang akhir bulan lalu selepas mengikuti AVC Nations Cup 2025 yang menduduki posisi ke-63.

Di kawasan Asia Tenggara, Indonesia ada di peringkat kedua di bawah Thailand yang menempati peringkat ke-55 dengan 65,40 poin.

Kemudian secara beruntun ada Vietnam di peringkat ke-61, Filipina di posisi ke-70, dan Kamboja di peringkat ke-75.

Indonesia bisa memperbaiki peringkat jika bisa memenangi laga-laga pada SEA V League 2025 leg 2 yang akan berlangsung 16-20 Juli 2025 di Jakarta.

[Gambas:Video CNN]

(nva/jun)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER