Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Sudah Masuk Kemenkum RI

Abdul Susila | CNN Indonesia
Rabu, 16 Jul 2025 19:43 WIB
Anggota Komite Eksekutif PSSI Vivin Cahyani menyebut proses naturalisasi calon pemain Timnas Indonesia Mauro Zijlstra sudah masuk di Kemenkum RI.
Mauro Zijlstra bakal jadi pemain naturalisasi Timnas Indonesia. (potongan layar @maurozijlstra)
Jakarta, CNN Indonesia --

Anggota Komite Eksekutif PSSI Vivin Cahyani menyebut proses naturalisasi calon pemain Timnas Indonesia Mauro Zijlstra sudah masuk di Kementerian Hukum (Kemenkum).

"Sekarang sudah selesai prosesnya. Di Kemenpora juga bagus support-nya. Semua bagus. Sekarang sudah ada di Kemenkum. Saya pikir beliau-beliau akan bekerja cepat," kata Vivin, Rabu (16/7).

Jika proses di Kemenkum lancar, berkas naturalisasi Ziljstra akan dibawa ke DPR RI. Nantinya pemain asal Belanda ini akan diundang dalam rapat di Komisi III dan Komis XI DPR RI.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyebut naturalisasi sebagai bagian dari bagian penebalan skuad Timnas Indonesia. Harapannya, Ziljstra dapat kepercayaan dari pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert.

Ini untuk mengisi skuad Garuda yang akan tampil dalam fase keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026. Ajang ini akan berlangsung di Arab Saudi dan Qatar pada Oktober 2025.

"Ya, kembali, kalau ingat siapa sih yang bermimpi ke Piala Dunia dua tahun lalu? Kita tahu kita ranking berapa? 100 sekian lah waktu saya masuk. Nah sekarang di 118. Artinya apa?" kata Erick.

"Bukan berarti kita pesimis, kita tetap coba. Tapi dua tahun lalu siapa yang bermimpi? Dua tahun yg lalu kalau kita bilang 2x11 pemain, itu kalau ada cedera kita pusing," ujar Erick menambahkan.

Masuknya Ziljstra, setidaknya bisa menambal pemain yang absen karena cedera dan lain hal. Apalagi ada potensi Ole Romeny tak bisa tampil karena baru dibekap cedera.

"Sekarang? Misalnya ada cedera di Central back, paling tidak kita punya pilihan. Ada Jay [Idzes], Justin, [Rizky] Ridho, Jordi [Amat], [Muhammad] Ferarri juga jadi opsi. Ada Mees Hilgers, di kanan dan kiri juga," kata Erick.

[Gambas:Video CNN]

(abs/rhr)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER