Prediksi Susunan Pemain Indonesia vs Filipina: Jens Raven Tak Terganti
Timnas Indonesia akan menghadapi Filipina dalam lanjutan Piala AFF U-23 2025 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (18/7). Berikut prediksi susunan pemain Indonesia vs Filipina.
Kemenangan 8-0 atas Brunei Darussalam jadi awal yang bagus, namun hasil tersebut tak bisa menjadi pijakan menilai performa anak asuh Gerald Vanenburg lantaran kualitas lawan.
Filipina akan menghadirkan tantangan jauh lebih besar ketimbang Brunei. Kemampuan lini per lini dari tim muda The Azkals laik jadi ujian kemampuan Timnas Indonesia U-23.
Vanenburg tak menutup kemungkinan merotasi pemain, namun pada babak kedua melawan Brunei ada ganjalan performa ketika Indonesia menurunkan pemain-pemain pengganti.
"Kita lihat besok," ujarnya singkat dalam latihan Kamis (17/7) ketika ditanya soal rotasi menghadapi Filipina.
Dalam laga melawan Filipina, mungkin saat yang tepat bagi Cahya Supriadi tampil di bawah mistar.
Duet full back sepertinya tidak akan berubah. Dony Tri Pamungkas dan Achmad Maulana Syarif diharapkan bisa membongkar pertahanan di sayap kanan dan kiri.
Demikian pula dengan duo bek tengah. Muhammad Ferarri tampaknya bakal berjodoh lagi dengan Brandon Scheunemann. Kadek Arel atau Kakang Rudianto bisa saja jadi pelapis.
Kakang juga bisa bermain sebagai gelandang bertahan jika Vanenburg menginginkan rotasi agar Toni Firmansyah atau Robi Darwis bisa beristirahat sejenak.
Posisi Arkhan Fikri tampaknya tak bisa diganggu gugat. Sebagai otak serangan, pemain Arema FC itu bakal kembali menempati salah satu dari tiga slot di tengah.
Jens Raven pun kemungkinan besar tetap berada di posisi terdepan. Yang bisa berganti adalah tandem penyokongnya di sisi kanan dan kiri.
Jika Victor Dethan sudah pulih 100 persen, maka pemain PSM itu bisa saja mengisi salah satu sisi bersama dengan Rayhan Hannan yang cukup mencuri perhatian dalam laga melawan Brunei.
Prediksi Susunan Pemain Indonesia vs Filipina di Piala AFF U-23 2025:
Cahya Supriadi; Achmad Maulana Syarif, Muhammad Ferarri, Brandon Scheunemann, Dony Tri Pamungkas; Toni Firmansyah, Arkhan Fikri, Robi Darwis; Rayhan Hannan, Jens Raven, Yardan Yafi.
(nva/har)