Top 3 Sports: Indonesia Hajar Filipina, Pemain Brunei Menangis

CNN Indonesia
Sabtu, 19 Jul 2025 06:20 WIB
Kabar kemenangan Timnas Indonesia U-23 atas Filipina dan hasil Piala AFF U-23 2025 menjadi sejumlah berita olahraga terpopuler dalam 24 jam terakhir.
Timnas Indonesia U-23 berhasil menang atas Filipina di Piala AFF U-23 2025. (CNN Indonesia/Adi Ibrahim)
Daftar Isi
Jakarta, CNN Indonesia --

Kabar kemenangan Timnas Indonesia U-23 atas Filipina dan hasil Piala AFF U-23 2025 menjadi sejumlah berita olahraga terpopuler dalam 24 jam terakhir.

Lemparan maut Robi Darwis memastikan kemenangan tipis Timnas Indonesia U-23 atas Filipina U-23. Kemenangan itu membuat Indonesia membuka peluang lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2025.

Selain itu ada kabar mengenai pemain Brunei Darussalam U-23 yang menangis setelah berhasil mencetak gol ke gawang Malaysia saat kalah 1-7.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berikut tiga berita olahraga terpopuler dalam Top 3 Sports CNNIndonesia.com:

1. Hasil Piala AFF U-23: Gol Raven Dianulir, Indonesia Hajar Filipina

Timnas Indonesia U-23 menang dramatis 1-0 atas Filipina U-23 dalam laga panas dan krusial di Grup A Piala AFF U-23 2025 di Stadion Utama GBK, Jakarta, Jumat (18/7). Laga ini diwarnai gol Jens Raven yang dianulir wasit.

Timnas Indonesia U-23 mendominasi di sepanjang permainan. Sementara Filipina lebih banyak mengandalkan serangan balik.

Indonesia mendapatkan peluang pertama melalui Rayhan Hannan pada menit delapan. Lewat aksi individunya, pemain Persija Jakarta itu berhasil lolos di depan kotak penalti Filipina dan melepaskan tendangan dari luar kotak penalti. Namun, kiper Filipina Nicholas Guimaraes melakukan penyelamatan gemilang.

Baca selengkapnya di sini.

2. Pemain Brunei Ungkap Alasan Menangis Usai Bobol Malaysia

Pemain Brunei Darussalam U-23, Haziq Naqiuddin Syamra mengungkap alasan menangis usai mencetak gol tunggal saat melawan Malaysia di Piala AFF U-23 2025.

Brunei kalah 1-7 pada laga kedua Grup A Piala AFF U-23 2025 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Jumat (18/7). Meski kalah telak, Brunei memetik gol pelipur lara lewat kaki Haziq di menit ke-74.

Air mata pemain 21 tahun itu pecah seketika. Ia merayakan gol itu dengan melakukan sujud syukur bersama rekan-rekan satu timnya.

Baca selengkapnya di sini.

3. Respons Pelatih Filipina Usai Jadi Korban Lemparan Super Robi Darwis

Pelatih Filipina Garrath McPherson mengakui lemparan jarak jauh bisa jadi salah satu senjata bagi sebuah tim untuk memenangkan pertandingan. Hal itu yang dilakukan Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2025.

Filipina berhasil memberikan perlawanan sengit pada Indonesia. Mereka berani bermain terbuka dan saling serang melawan Indonesia.

Dalam laga yang sengit dan menegangkan tersebut, sebuah skema set piece jadi pembeda. Lemparan jarak jauh dari Robi Darwis mengantar Jaime Rosquillo mencetak gol bunuh diri. Gol itu kemudian jadi satu-satunya gol yang tercipta di laga tersebut.

Baca selengkapnya di sini.

[Gambas:Video CNN]

(har)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER