Vanenburg: Robi Darwis Bukan Cuma Hebat Lemparan Maut

CNN Indonesia
Senin, 21 Jul 2025 10:22 WIB
Robi Darwis dinilai Vanenburg punya peran vital di lini tengah Timnas Indonesia U-23. (ANTARA FOTO/MUHAMMAD ADIMAJA)
Jakarta, CNN Indonesia --

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Gerald Vanenburg menyatakan Robi Darwis punya peran vital dalam permainan Garuda Muda, bukan sekadar ahli lemparan jarak jauh.

Robi Darwis jadi pilihan Vanenburg untuk mengisi lini tengah. Dalam keberhasilannya menjaga ritme permainan, Robi Darwis juga menunjukkan kepiawaiannya lewat aksi lemparan maut.

Robi Darwis bisa melakukan lemparan jarak jauh yang bisa mengancam gawang lawan. Lemparan jarak jauh Robi Darwis sudah menghasilkan dua gol, yaitu Jens Raven di laga lawan Brunei dan gol bunuh diri yang membawa Indonesia menang lawan Filipina.

Terkait hal tersebut, Vanenburg mengingatkan bahwa Robi Darwis bukan hanya sekadar ahli lemparan jarak jauh. Robi Darwis punya peran vital di permainan Indonesia.

"Pertama, saya pikir ketika saya berbicara soal Robi, saya tidak mau berbicara tentang lemparan ke dalam karena saya pikir dia adalah pemain yang sangat bagus."

"Saya senang dengan kehadiran dirinya. Bila lemparan ke dalam miliknya dianggap senjata tambahan, oke, kami beruntung bahwa bisa mencetak gol lewat itu. Namun hal yang terpenting adalah dia salah satu pemain kunci kami. Hal itu yang penting untuk tim," kata Vanenburg.

Timnas Indonesia U-23 saat ini jadi pemuncak klasemen grup A Piala AFF U-23 2025 dengan koleksi enam poin. Garuda Muda hanya butuh hasil imbang lawan Malaysia untuk bisa menyegel status juara grup dan lolos ke semifinal.

Laga Indonesia vs Malaysia akan digelar di Stadion Gelora Bung Karno pada Senin (21/7) pukul 20.00 WIB.

(ptr/har)
KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK