Bek naturalisasi Timnas Indonesia, Shayne Pattynama menarik perhatian saat datang ke tempat latihan Buriram United dengan mengenakan jersey Timnas Indonesia.
Aksi tersebut menjadi bentuk dukungan nyata dari Shayne untuk skuad Garuda Muda yang akan menghadapi Thailand dalam laga semifinal Piala AFF U-23 2025.
Momen ini diketahui dari unggahan Instagram Story rekan setimnya, Elias Dolah, yang juga memperkuat Buriram United.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam video tersebut, terlihat Shayne menyalami ofisial dan para pemain Buriram United sembari mengenakan jersey latihan Timnas Indonesia.
Sambil menunjukkan logo Garuda di dadanya, Shayne dengan bangga mengatakan Indonesia negaranya.
"Negara saya," ucap Shayne mengisyaratkan dukungan penuhnya terhadap perjuangan Timnas Indonesia U-23 yang akan melawan Thailand.
![]() |
Seperti diketahui, Shayne Pattynama dan Elias Dolah merupakan dua pemain yang kini memperkuat klub elite Thailand, Buriram United.
Meski membela klub Thailand, Shayne tetap berani menunjukkan loyalitasnya terhadap Indonesia.
Laga semifinal Indonesia U-23 vs Thailand U-23 akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jumat (25/7). Laga ini diprediksi berlangsung panas mengingat rivalitas klasik di kawasan Asia Tenggara.
(rhr/rhr/jal)